Pemkab HSS

Lepas Target, Pembangunan Masjid Islamic Center Diberi Kompensasi

apahabar.com, KANDANGAN – Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Hulu Sungai Selatan (HSS) memberikan kompensasi…

Featured-Image
Pembangunan Masjid Islamic Center di Desa Hamalau Kecamatan Sungai Raya terus berjalan. Foto-apahabar.com/Nuha.

bakabar.com, KANDANGAN – Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Hulu Sungai Selatan (HSS) memberikan kompensasi pengerjaan pembangunan Masjid Islamic Center di Kecamatan Sungai Raya yang telah lewat dari target 31 Desember 2021.

Kepala Dinas PUTR HSS Tedy Soetedjo menjelaskan, pembangunan masjid ini menggunakan APBD sebesar Rp49,3 miliar dengan pelaksanaan kontrak tanggal 15 April 2021 selama 245 hari.

“Diberikan kompensasi atau keringanan pada akhir tahun selama 30 hari, jika terlewati dikenakan denda,” ujar Teddy Soetedjo, Jumat (7/1).

Pihaknya menyampaikan, kompensasi penambahan waktu tersebut diberikan akibat adanya kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) karena tidak ada pelayaran, penerbangan hingga pengangkutan material bangunan.

“Sempat tidak bekerja, apalagi yang mengerjakan proyek pembangunan masjid berasal dari pulau Jawa,” terangnya.

Setelah terlewati 30 hari, maka akan dilakukan addendum atau pasal tambahan selama 50 hari ditambah pengenaan denda.

“Kami masih menghitung jumlah denda yang akan diberikan kepada pihak pengerjaan,” kata Teddy Soetedjo.

Informasi hari ini, pembangunan Masjid Islamic Center sudah mencapai 90 persen. Hanya tinggal tahap akhir penyelesaian.

“Kita lihat perkembangannya setelah satu bulan,” bebernya.

Diketahui, tahap pertama pada 2020 telah rampung pembangunan Gedung Sekretariat MUI HSS pada kawasan komplek Islamic Center.

Kemudian tahap kedua 2021 dilakukan pembangunan Masjid Islamic Center.

Sedangkan untuk tahun 2022, rencananya Dinas PUTR HSS akan memasang lampu hias, karpet, mimbar, serta batu granit pada Masjid Islamic Center.

“Bila anggaran masih tersisa akan kita buat taman dan lokasi parkir,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner