DPRD Kalsel

Legislator Kalsel Ajak Guru Penggerak Tabalong Susun Konsep Pendidikan Banua

apahabar.com, BANJARMASIN – Anggota DPRD Provinsi Kalsel dari Fraksi PKS, Firman Yusi, mengajak Guru Penggerak di…

Featured-Image
Anggota DPRD Kalsel Firman Yusi saat sosper di Rumah Makan Wahyu, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Anggota DPRD Provinsi Kalsel dari Fraksi PKS, Firman Yusi, mengajak Guru Penggerak di Tabalong untuk terus berinovasi dalam rangka penyelenggaraan pendidikan yang lebih baik.

Hal itu disampaikannya dalam Sosialisasi Peraturan Daerah Provinsi Kalsel Nomor 3 tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Pendidikan. Kegiatan sosialisasi ini diselenggarakan, Senin (6/9) di Rumah Makan Wahyu, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong.

“Guru Penggerak adalah orang-orang pilihan yang telah teruji mampu menghasilkan inovasi dalam proses pembelajaran, karenanya saya yakin sahabat guru penggerak akan menjadi mitra strategis dalam mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidikan di Kalimantan Selatan,” papar Firman.

Perda No. 3 tahun 2017 sendiri sudah memberi ruang cukup terbuka untuk penyelenggara pendidikan mengembangkan kurikulum sesuai dengan kebutuhan lokal.

“Tinggal stakeholder terus membangun komunikasi, para sahabat guru mengembangkan metode, kami di pemerintahan memberikan dukungan regulasi dan pembiayaan,” ujar Sekretaris Komisi IV yang salah satunya membidangi pendidikan ini.

Tantangan besar ke depan adalah ketika daerah seperti Tabalong akan berkembang menjadi daerah penyangga Ibukota Negara baru.

“Kompetisi akan sangat ketat, karenanya dunia pendidikan di daerah ini wajib diperhatikan dan didukung agar daya saing anak-anak kita menjadi lebih baik lagi," tekannya.



Komentar
Banner
Banner