bakabar.com, PELAIHARI - Mengatasi dampak kekeringan, Pemkab Tanah Laut (Tala) mulai meluncurkan 40 armada untuk mendistribusikan air bersih, Senin (25/9).
Armada tersebut mencakup mobil pemadam kebakaran dan pikap yang telah dilengkapi tangki penyimpanan air bersih. Ditambah bantuan berupa enam unit armada dari Pemprov Kalimantan Selatan.
"Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian semua SKPD dalam lingkup Pemkab Tala," ungkap Penjabat Bupati Tala, Syamsir Rahman, seusai seremoni pelepasan pendistribusian air di Halaman Pertasi Kencana Pelaihari.
"Kami sudah menerima banyak keluhan warga yang kesulitan mendapatkan air bersih. Kami tidak bisa berdiam diri, karena banyak warga yang harus mengeluarkan uang untuk mendapatkan air bersih," imbuhnya.
Dalam teknis distribusi, Pemkab Tala akan memperhatikan warga di kawasan yang benar-benar membutuhkan air bersih, yakni di Kecamatan Panyipatan, Takisung dan Batu Ampar.
"Pendistribusian air bersih ini tidak hanya berlangsung sekali. Kami siap untuk terus melayani. Warga yang membutuhkan, silakan menghubungi pemerintah daerah," tegas Syamsir.
"Kami juga menghimbau kepada perusahaan di Tala dapat membantu distribusi air bersih, terutama yang terdekat," pungkasnya.