Nasional

Kunjungi Desa Wisata Karangrejo Jateng, Sandiaga Uno Kagum Temukan Ini

apahabar.com, MAGELANG – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, memuji perkembangan Desa Wisata Karangrejo,…

Featured-Image
Berikan apresiasi keberhasilan mendapatkan Sertifikat Desa Wisata Berkelanjutan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, kunjungi Desa Wisata Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Jawa Tengah. Jumat (12/3). Foto-Instagram

bakabar.com, MAGELANG – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, memuji perkembangan Desa Wisata Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Jawa Tengah.

Sandiaga tiba Karangrejo, Jumat (12/3), sekitar pukul 16.44 WIB. Kunjungan itu juga diunggahnya melalui akun Instagram pribadi, Sabtu (13/3).

“Mendatangi langsung Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Karangrejo, memberikan apresiasi atas keberhasilan mendapatkan Sertifikat Desa Wisata Berkelanjutan,” tulis Sandiaga Uno.

Mengutip dari CNN Indonesia, Desa Wisata Berkelanjutan merupakan salah satu program utama Sandiaga, seusai ditunjuk Presiden Joko Widodo menggantikan Wishnutama Kusubandio.

Dalam kunjungan di Karangrejo, Sandiaga Uno juga meninjau fasilitas akomodasi, atraksi serta produk-produk ekonomi kreatif masyarakat.

“Saya terkesan dengan fasilitas homestay standar kelas dunia terbaik yang pernah saya lihat. Ini pertama dan luar biasa,” beber Sandiaga.

“Semuanya membuat saya semakin optimis dengan konsep desa wisata berkelanjutan mampu mengangkat citra pariwisata Indonesia dan membuka lapangan kerja,” tambahnya.

Sandiaga Uno juga memberikan apresiasi atas pembentukan satuan tugas toilet. Bagaimanapun baik atau buruk destinasi wisata, kebersihan toilet bisa menjadi memulai lompatan besar.

“Itu adalah wujud kepedulian dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan toilet di setiap destinasi wisata demi membangkitkan kembali sektor pariwisata,” bangga Sandiaga.



Komentar
Banner
Banner