Tak Berkategori

Kukuhkan 5 Guru Besar Sekaligus, Rektor ULM: Ini Belum Pernah Terjadi

apahabar.com, BANJARBARU – Rektor ULM Sutarto Hadi mengukuhkan 5 Guru Besar Universitas Negeri Lambung Mangkurat dalam…

Featured-Image
5 Calon Guru Besar berjejer sebelum acara pengukuhan, di hadapan jajaran Senat di Auditorium ULM Banjarbaru, Kamis (20/6/2019) pagi. Foto-apahabar.com/AHC 09

bakabar.com, BANJARBARU - Rektor ULM Sutarto Hadi mengukuhkan 5 Guru Besar Universitas Negeri Lambung Mangkurat dalam sidang terbuka Senat Universitas Lambung Mangkurat (ULM) di Auditorium ULM Banjarbaru, Kamis (20/6/2019) pagi.

“Dengan pengukuhan ini, maka Guru Besar ULM kini bertambah, sebelumnya berjumlah 44 orang sekarang 49 orang,” ujar Sutarto.

Adapun 5 guru besar yang dikukuhkan tersebut adalah Prof. Dr. Abdul Halim Barkatullah, SAg, SH, M.Hum, Prof. Dr. Saladin Ghalib, MA, Prof. Dr. Ersis Warmansyah, M.Pd, Prof. Dr. dr. Nia Kania, Sp.PA.(K), Prof Dr Fatchul Mu’in.

Baca Juga: Hari Ini ULM Banjarmasin Kukuhkan 5 Guru Besar Sekaligus

Sutarto mengaku bangga karena ULM dapat mengukuhkan 5 orang Guru Besar Sekaligus. Hal ini menurutnya belum pernah terjadi sebelumnya, sehingga ia sangat bersyukur.

“Saat ini tiga ratus lebih dosen ULM ber-status S2, umumnya dosen muda di bawah 50 tahun. Dan dalam waktu yang tidak lama lagi, minimal satu prodi memiliki satu profesor,” tambahnya.

Sebelum mengakhiri pidatonya ia mengucapkan selamat dan sukses terhadap ke 5 Guru Besar yang telah dikukuhkan.

Tampak hadir dalam acar pengukuhan guru besar tersebut, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Rudy Resnawan dan jajaran Senat ULM.

Baca Juga: ULM Tambah Guru Besar, Pertama di Fakultas Kedokteran Gigi

Reporter: Ahc06
Editor: Muhammad Bulkini

Komentar
Banner
Banner