Hot Borneo

Kronologi Pembunuhan di Jalan Hauling Tapin, Korban Lebih Dulu Cekcok Dengan Pemilik Warung

Polres Tapin ungkap kronologis kejadian pembunuhan di warung malam jalan Hauling Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin.

Featured-Image
Anggota Resmob Polres Tapin saat melakukan penyelidikan di area lokasi pembunuhan di jalan hauling. Foto: Humas Polres Tapin

bakabar.com, RANTAU - Polres Tapin mengungkap kronologi pembunuhan yang terjadi dalam warung malam di jalan hauling PT KPP NES 16B, Desa Kalumpang, Kecamatan Bungur, Minggu (25/6) dini hari.

Dalam tindak pidana pembunuhan subsider penganiayaan itu, korban berinisial S (52) tewas di tangan seorang pria yang masih dalam pencarian polisi.

Korban yang beralamat di Jalan Teluk Tiram Barat, Kelurahan Telawang, Banjarmasin, tewas di tempat kejadian dengan delapan mata luka. Di antaranya di bagian dada kiri, bahu, tangan dan lutut. 

Belakangan diketahui bahwa sebelum dihabisi pelaku, korban lebih dulu berseteru dengan pemilik warung.

Baca Juga: Cekcok di Warung Hauling Tapin, Pria Banjarmasin Tewas Luka Tusuk

"Berdasarkan keterangan saksi-saksi, kejadian berawal dari cekcok antara korban dengan pemilik warung," papar Kapolres Tapin AKBP Sugeng Priyanto, melalui Kasi Humas AKP Agung Setiawan, Senin (26/6).

"Kemudian pelaku mencoba melerai, tetapi didorong dan bahkan sampai dipukul oleh korban. Tidak terima dengan perlakuan korban, pelaku menghunus sebilah pisau dan menusuk korban beberapa kali," imbuhnya.

Setelah melukai korban, pelaku langsung kabur. Namun demikian, identitas pelaku sudah dikantongi polisi.

"Identitas pelaku sudah diketahui. Sekarang anggota di lapangan sedang melakukan pencarian," pungkas Agung.

Editor


Komentar
Banner
Banner