Peristiwa & Hukum

Kronologi Jembatan Kumap Tabalong Runtuh, Satu Orang Tewas

Jembatan Kumap di Desa Panaan RT 4, Kecamatan Bintang Ara,Tabalong, runtuh malam tadi, Rabu (2/8).

Featured-Image
Truk dump yang jatuh bersama runtuhnya jembatan Kumap, Desa Panaan RT 4 masih belum dievakuasi. Foto - Warga Panaan unt apahabar.com

bakabar.com, TANJUNG - Jembatan Kumap di Desa Panaan RT 4, Kecamatan Bintang Ara,Tabalong, runtuh malam tadi, Rabu (2/8).

Runtuhnya jembatan tersebut berawal dari melintasnya sebuah truk bermuatan kayu dari arah Panaan menuju Desa Bintang Ara, Kecamatan Bintang Ara.

"Saat dilewati dump truk warna kuning itulah jembatan berkonstruksi besi itu ambruk," kata Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian melalui PS Kasi Humas, Iptu Sutargo, Kamis (3/8).

Baca Juga: Jembatan Kumap Tabalong Runtuh, Truk Bermuatan Kayu Terjun ke Sungai

Dijelaskan Sutargo, truk yang terjatuh tersebut dikemudikan Sarmadi (45), warga Desa Burum, Bintang Ara,Tabalong.

Truk tersebut juga ditumpangi 7 orang, akibat turut terjatuh mengakibatkan 1 orang meninggal dunia atas nama Taufik (25), warga Desa Bintang Ara.

Sedangkan penumpang lainnya,Rahmad Saha (25 ), warga Desa Bumi Makmur Kecamatan Bintang Ara, Rahmat Hidayat (27), Muhammad Ainulah (25), Wahyudi (30), Saipul Rahman (22), ke empatnya warga Desa Bintang Ara, selamat dari peristiwa tersebut.

Akibat kejadian tersebut, akses jembatan sepanjang 40 meter yang menghubungkan Desa Panaan-Desa Hegar Manah dan Desa Dambung Raya dengan Kecamatan Bintang Ara terputus.

"Saat ini Polres Tabalong sedang melakukan identifikasi dan meminta keterangan dari korban yang selamat dan berkoodinasi dengan Instansi lain terkait akses jalan yang terputus tersebut," pungkas Sutargo.

Sementara dari informasi didapat, 1 orang lagi yang mengalami luka-luka atas nama Agus (35), saat ini masih dalam perawatan di rumah sakit.

Korban meninggal tersebut sempat dikabarkan hilang hingga berhasil di evakuasi warga dalam keadaan telah meninggal dunia di dalam sungai.

Editor


Komentar
Banner
Banner