Kota Baru

Korban Longsor Kotabaru Terpaksa Mengungsi di Kapal Nelayan, Bantuan Terganjal Cuaca Ekstrem  

apahabar.com, KOTABARU – Bencana tanah longsor terjadi di Kotabaru, Kalsel. Dilaporkan puluhan rumah terimbas. Informasi dihimpun…

Featured-Image
Longsor di Maradapan Pulau Sembilan Kotabaru, puluhan rumah terdampak. Foto-apahabar.com/Istimewa.

bakabar.com, KOTABARU – Bencana tanah longsor terjadi di Kotabaru, Kalsel. Dilaporkan puluhan rumah terimbas.

Informasi dihimpun bakabar.com, peristiwa longsor terjadi Senin, (29/11) sekitar pukul 13.15 WITA.

Sementara, lokasi longsor, tepat di permukiman warga Desa Maradapan, Kecamatan Pulau Sembilan.

Namun, hingga kini para korban belum menerima bantuan logistik dari BPBD Kotabaru. Lantaran pengiriman terganjal cuaca ekstrem.

“Berdasarkan intruksi Sekda, bantuan logistik sudah kami siapkan. Akan tetapi, pengirimannya ke lokasi masih terkendala cuaca ektrem,” ujar Sekretaris BPBD Kotabaru, Rusian Akhamdi Jaya, Senin (29/11) sore.

Rusian mengatakan, akibat longsor tersebut sebagian korban harus mengungsi ke rumah keluarga, dan sebagian mengungsi di kapal nelayan. “Sebagian korban mengungsi di kapal nelayan,” ujarnya.

Diwartakan sebelumnya, berdasarkan informasi petugas di Pulau Sembilan, sekitar 20 rumah terdampak longsor.

“Iya. Tadi, saya sudah berkomunikasi. Memang ada pergeseran tanah itu ke permukiman. Sekitar 20 rumah warga yang terdampak,” ujar Rusian, dikontak bakabar.com, Senin (29/11) sore.

Rusian memastikan, akibat peristiwa tersebut terdapat dua orang korban terjebak dalam reruntuhan. Namun, telah berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.

“Untuk korban dua orang sudah ditemukan selamat. Satu orang anak-anak, dan satu lagi orang tua,” terangnya.

Sejauh ini, pihak BPBD tengah mempersiapkan bantuan logistik untuk para korban terimbas longsor tersebut.



Komentar
Banner
Banner