bakabar.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI Dave Laksono mendesak aparat keamanan untuk mendeteksi pergerakan teroris yang terafiliasi Islamic State of Iraq and Syria (ISIS).
"Bila dari sekilas fotonya, ini cukup serius ya, tugas aparat keamanan dan petugas intelijen ya, untuk terus mendeteksi pergerakan-pergerakan tersebut," kata Dave kepada bakabar.com, Jakarta, Selasa (15/8).
Diketahui, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri menangkap seorang terduga teroris di wilayah Bekasi, Jawa Barat.
Baca Juga: Densus 88 Tangkap Teroris Terafiliasi ISIS di Bekasi, Sita Senjata Rakitan
Baca Juga: Polisi Temukan 18 Pucuk Senjata Api Milik Terduga Teroris di Bekasi
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyebut pihaknya menangkap seorang berinisial DE.
Diketahui DE yang diamankan tim Densus 88 merupakan seorang karyawan PT. KAI, hingga saat ini tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri masih melakukan investigasi intensif terhadap terduga teroris berinisial DE yang diamankan di wilayah Bekasi, Jawa Barat.
"Masih dalam penanganan dan investigasi intensif dari petugas," kata Juru Bicara Densus 88 Kombes Aswin Siregar saat dihubungi bakabar.com, Senin (14/8).