Pemilu 2024

KIB Berikan Sinyal Dukungan ke Prabowo di Pilpres 2024

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ada potensi besar Koalisi Indonesia Bersatu melabuhkan dukungannya kepadanya.

Featured-Image
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama Ketua Umum PAN (foto:apahabar.com/BS)

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengungkap kedatangan Ketua Umum Parta Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan (Zulhas) menjadi sinyal bagi Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) untuk mengusung Prabowo dalam ajang Pilpres 2024.

"Kalau kesimpulan seperti itu ya kira-kira," Kata Prabowo, di Kertanegara, Jakarta, Sabtu (8/4).

Hal itu disampaikan Prabowo ketika menjawab pertanyaan mengenai tujuan kedatangan Zulhas di kediamannya yang disimpulkannya menjadi pintu pembuka dukungan dari KIB.

Baca Juga: Zulhas Sebut Jokowi Sebagai Pemimpin Orkestra Koalisi Kebangsaan

Prabowo juga mengatakan dalam pertemuan bersama Zulkifli hari ini, mereka berupaya mencari format dalam menghadapi pemilu tahun 2024 mendatang.

"Poin penting adalah bahwa kita berjumpa untuk meneruskan upaya untuk mencari format menghadapi tahun depan 2024," jelasnya.

Sementara itu, Wakil Ketum PAN Yandri Susanto mengatakan partainya punya sejarah panjang dengan Prabowo dalam urusan Pilpres. Oleh sebab itu, potensi KIB mendukung sangat terbuka lebar.

"PAN kan sudah 10 tahun bersama dengan Pak Prabowo kan, pernah mendukung Prabowo 10 tahun. Jadi Pak Prabowo sangat potensi untuk kita dukung kembali," kata Yandri.

Baca Juga: Zulhas Senggol Naiknya Elektabilitas Prabowo, Efek 'Aroma Wangi' Jokowi

Dia menegaskan PAN dan KIB kemungkinan besar nantinya akan mendukung Prabowo pada pesta demokrasi tahun depan.

"Ya semua, sekarang kemungkinan itu ada semua, termasuk, mendukung Pak Prabowo, itu sangat mungkin," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner