DPRD Kotabaru

Ketua Dewan Minta Forum CD-CSR Kotabaru Dihidupkan Lagi

apahabar.com, KOTABARU – Ketua Dewan Syairi Mukhlis meminta agar Forum CD-CSR Kotabaru lagi. Pernyataan itu disampaikan…

Featured-Image
Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis. Foto-Istimewa

bakabar.com, KOTABARU – Ketua Dewan Syairi Mukhlis meminta agar Forum CD-CSR Kotabaru lagi.

Pernyataan itu disampaikan politisi PDI Perjuangan tersebut lantaran kondisi APBD yang terbatas, sehingga forum dapat mengakomodir kegiatan di desa.

“Dengan kondisi ABPD Kotabaru yang seret, tidak mampu membiayai semua usulan Musrenbang desa. Tentu hal itu dapat disinergikan melalui Forum CD-CSR,” ucap Syairi Mukhlis kepada bakabar.com, Rabu (25/5).

Dengan cara itu, kata dia, maka usulan Musrenbang desa yang tak ter-cover oleh APBD bisa dikoordinasikan, untuk kemudian disinkronisasi dengan CD-CSR.

Mengingat, program CD-CSR yang diberikan perusahaan kepada desa adalah program yang sudah menjadi skala prioritas dan bermanfaat bagi masyarakat luas.

“Sebenarnya program CD-CSR ini bagus. Tujuannya untuk pemberdayaan. Tapi biasanya ada golongan-golongan tertentu,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner