Dishut Kalsel

Kenakan Baju Rimbawan, Sekdaprov Kalsel Dukung Revolusi Hijau

apahabar.com, BANJARBARU – Apel pagi yang dilaksanakan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan, terasa berbeda, Selasa (22/1)…

Featured-Image
Mengenakan seragam khas Polhut, Sekdaprov Kalsel Abdul Haris tampak memimpin apel pagi di halaman kantor Dinas Kehutanan Provinsi, Selasa (22/1) pagi. Foto-apahabar.com/Zepi Al Ayubi

bakabar.com, BANJARBARU – Apel pagi yang dilaksanakan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan, terasa berbeda, Selasa (22/1) tadi. Pasalnya Sekdaprov Kalsel Abdul Haris Makkie, yang turun langsung memimpin apel.

Dalam kesempatan itu, Sekda berpesan kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup dinas tersebut tetap menjaga kedisiplinan kerja, memahami visi dan misi Dinas Kehutanan, serta visi misi gubernur Kalsel.

“Saya mengapresiasi kinerja Kadishut Kalsel Hanif Faisol Nurofiq, dalam Program Revolusi Hijau. Di mana kegiatan ini mengajak seluruh elemen masyarakat dan juga Pemprov Kalsel untuk bergerak. Menanam pohon serta melestarikan hutan, seperti imbauan Gubernur Kalsel,” ungkapnya.

Baca Juga:Revolusi Hijau, Dinas Kehutanan Tanam Ratusan Meranti hingga Bambu di Kantor Gubernur Kalsel

img

Mengenakan seragam khas Polhut, Sekdaprov Kalsel Abdul Haris tampak memimpin apel pagi di halaman kantor Dinas Kehutanan Provinsi, Selasa (22/1) pagi. Foto-bakabar.com/Zepi Al Ayubi

Dirinya juga tampak merasa bangga bangga dan terhormat. Pasalnya dalam kesempatan memimpin Apel pagi ini, dirinya mengenakan seragam Polhut.

“Saya bangga dan senang sekali menggenakan seragam ini. Di mana seragam ini merupakan ikon Rimbawan yang ada di Kehutanan,” tegasnya.

Menurutnya, rimbawan merupakan sosok yang yang mempunyai profesi pengelolaan hutan. Dan sosok orang yang selalu memainkan peran, dalam kegiatan pengelolaan hutan ke arah kelestarian.

Rimbawan juga sebagai pengawal dan pengawas kekayaan negara, berupa sumber kakayaan hutan termasuk di Kalsel. (adv)

Baca Juga:Promosi Wisata, Dinas Kehutanan Kalsel Siap Sambut Dubes Finlandia

Reporter: Zepi Al AyubiEditor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner