bakabar.com, BANJARMASIN – Sang Incumbent, Nadjmi-Darmawan Jaya secara resmi telah mengembalikan berkas pendaftaran ke DPC PDIP Banjarbaru.
“Ya, hari ini saya bersama wakil wali kota Banjarbaru mengembalikan berkas ke DPC PDIP Banjarbaru,” ucap Nadjmi, Jumat (20/9) siang.
Nadjmi-Darmawan Jaya berharap, agar mereka ‘berjodoh’ dengan partai besutan Megawati Soekarnoputri itu.
Artinya, DPC PDIP Banjarbaru bersedia mengusung keduanya pada Pilkada serentak 2020 mendatang.
“Semoga saja kita berjodoh dengan PDIP,” tuturnya.
Meski begitu, mereka tetap menjalin komunikasi dan melamar dengan parpol lainnya. Semakin banyak parpol yang mengusung, ujar dia, maka semakin baik.
“Mengingat, parpol merupakan representasi dari dukungan masyarakat Banjarbaru,” tegasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPC PDIP Banjarbaru, Windy Novianto mengatakan akan menerima berkas dari kedua bakal calon tersebut.
Kemudian, akan diserahkan langsung kepada DPD PDIP Kalsel.
“Berkas keduanya telah kami terima dan selanjutnya akan diserahkan kepada DPD PDIP Kalsel,” tuturnya.
Sejauh ini, terdapat 5 bakal calon yang telah mengembalikan berkas perdaftaran bakal calon wali kota Banjarmasin ke DPC PDIP Banjarbaru.
Sedikitnya, terdapat 3 figur yang masih belum mengambilan berkas.
“Ya, paling lambat pukul 24.00 Wita. Kita tunggu,” pungkasnya.
Baca Juga: Serahkan Berkas ke PDIP, Andin Bicara Sosok Calon Pendamping di Pilkada Banjar 2020
Baca Juga: Pinang PDIP, Ketua DPC PPP Balangan Siap Bertarung di Pilkada 2020
Reporter: Muhammad Robby
Editor: Muhammad Bulkini