bakabar.com, KANDANGAN – Kerugian akibat kebakaran yang melanda Kantor Bappelitbangda Hulu Sungai Selatan (HSS), Jumat (6/8) malam, dikalkulasi mencapai miliaran.
Kerugian yang terbilang besar tersebut diambil berdasarkan perhitungan yang dilakukan Satpol PP dan Damkar HSS.
“Akibat kebakaran tersebut, kerugian ditaksir kemungkinan mencapai miliaran,” beber Kabid Damkar HSS, Nur Abdi Kesuma Jaya, Sabtu (7/8) dini hari.
Kebakaran terjadi mulai pukul 20.00 Wita. Lantas berkat kerja keras relawan pemadam kebakaran, api dapat dijinakkan sekitar pukul 20.40 Wita.
Hanya belum dapat dipastikan penyebab atau sumber api, mengingat proses penyelidikan masih dilakukan kepolisian.
Namun demikian, terdapat korban jiwa ketika peristiwa kebakaran terjadi. Korban meninggal akibat kecelakaan lalu lintas di perempatan Jalan Jenderal Sudirman Kandangan.
“Terjadi kecelakaan lalu lintas, ketika pemadan kebakaran menuju lokasi kejadian. Satu korban meninggal dunia,” papar Nur Abdi.
Diketahui korban atas nama Muhammad Safe’i (40). Pria yang disapa Ayub ini merupakan relawan dan pengurus Kerukunan BPK HSS.
“Ketika kebakaran berlangsung, beliau bertugas mengamankan jalan,” jelas Nur Abdi.
“Sedangkan Hapsari berprofesi paramedis di RSUD Brigjend H Hassan Basry yang sempat dibantu almarhum, mengalami patah kaki,” imbuhnya.
Kecelakaan lalu lintas itu sendiri sudah dalam penanganan Satlantas Polres HSS.
“Sementara masih ditangani Unit Laka untuk dibuat Laporan Polisi,” ungkap Kasatlantas Polres HSS, Iptu Nur Awaluddin.