Kalsel

Kebakaran di Manarap Tengah, Diduga Sengaja Dibakar

apahabar.com, BANJARMASIN – Dua unit rumah terbakar di Jalan Manarap, Gang Arkansas RT 14, Desa Manarap…

Featured-Image
Kebakaran Gang Arkansas RT 14, Desa Manarap Tengah, Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Jumat (17/7) sekitar pukul 22.00 WITA. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BANJARMASIN – Dua unit rumah terbakar di Jalan Manarap, Gang Arkansas RT 14, Desa Manarap Tengah, Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Jumat (17/7) sekitar pukul 22.00 WITA.

Dari informasi yang dihimpun, api muncul dari rumah Kadir alias Udir.
Sejumlah warga menduga, rumah itu memang sengaja dibakar oleh pemiliknya.

Salah satu warga sekitar, Risa mengatakan, pemilik rumah mengalami stres atau gangguan jiwa sejak 2 bulan lalu.

“Tadi sekitar pukul 21.00, sempat terdengar teriak-teriak. Orangnya stres, sudah hampir dua bulanan ini. Mengganggu,” katanya.

Udir, kata Risa, sehari-harinya hanya tinggal sendiri di rumah tersebut. “Biasanya hanya kakaknya datang mengantar makan,” katanya.

Malam tadi, selain milik Udir, rumah milik Husaini juga terbakar sekitar 40 persen.

Hanya satu unit televisi yang mampu diselamatkam Husaini malam tadi, sementara barang lainnya basah terkena siraman air.

Husaini menceritakan, waktu terjadi kebakaran, ia dan keluarganya sedang di dalam rumah dan mendengar bunyi kayu terbakar.

“Saya mendengar bunyi ‘kretek-kretek’, saat keluar api sudah besar di samping. Saya langsung pukul lonceng,” katanya.

Husaini juga menuturkan jika Udir tetangganya itu sudah terlihat kurang waras sejak 2 bulan terakhir.

Usai kejadian, Udir pun nampak tak terlihat batang hidungnya di lokasi kejadian.

“Tadi tetangga dengar dia (Udir) sempat berteriak kalau rumahnya terbakar, habis itu tidak terlihat lagi,” katanya.

Sementara itu, Fani mengaku sempat melihat Udir berjalan menjauh dari lokasi kejadian saat api belum muncul.

“Tadi sempat berselisihan di depan dengan Udir, waktu itu belum muncul api. Saya lalu pulang, belum sempat ganti baju tiba-tiba mendengar orang berteriak kebakaran,” katanya.

Hingga kini, pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner