bakabar.com, TANJUNG - Total 7 bangunan terdampak dalam kebakaran di kawasan padat penduduk Desa Kupang Nunding RT 4, Kecamatan Muara Uya, Tabalong, Kamis (28/9).
Ketujuh bangunan tersebut terdiri dari 6 rumah dan sebuah sarang burung walet.
Kebakaran sendiri terjadi sekitar pukul 14.30 Wita. Api berkobar dengan cepat melalap rumah yang rata-rata berbahan kayu.
Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 15.30 Wita oleh BPBD Tabalong dan Unit Penanggulangan Bencana Swadaya (UPBS) gabungan.
Adapun rumah yang terbakar milik H Harsuni, Masniah, Mislan, Harpani, Wahyudi dan H Pandi dan sebuah sarang walet.
"Akibat musibah tersebut sedikitnya 20 orang kehilangan tempat tinggal," jelas Fahri, anggota TRC Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabalong.
"Untuk penyebab kebakaran belum diketahui. Demikian pula kerugian dalam musibah kebakaran tersebut," tutupnya.