bakabar.com, MARABAHAN – Dua jabatan dalam lingkup Polres Barito Kuala resmi berganti, Rabu (7/4).
Dalam serah terima jabatan yang dipimpin Kapolres AKBP Lalu Mohammad Syahir Arif, Kasat Reskrim dan Polsek Jejangkit diisi pejabat baru.
Kasat Reskrim yang semula ditempati Iptu Fransiskus Manaan sejak 16 Oktober 2020, digantikan oleh Iptu Suparli.
Sedangkan Kapolsek Jejangkit ditempati Ipda Adib Rimbawan. Mantan Kapolsek Kuranji, Tanah Bumbu, ini menggantikan Iptu Sumargono yang dirotasi ke Bagian Sumber Daya (Sumda) Polres Batola.
Seusai serah terima jabatan, Fransiskus Manaan mengisi posisi yang sama di Polres Banjar. Manaan menggantikan AKP Rizki Fernandez yang dirotasi ke Ditreskrimsus Polda Kalsel.
“Mutasi merupakan hal wajar dalam institusi kepolisian, baik dalam rangka penyegaran struktur organisasi maupun promosi jabatan. Hal itu untuk meningkatkan kinerja personel dalam suatu organisasi,” papar Kapolres Batola.
“Juga terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi selama bertugas, serta semoga sukses di tempat baru. Selanjutnya selamat datang kepada pejabat baru dan mari bersama sama memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tandasnya.
Sebelumnya bertugas di Ditreskrimsus Polda Kalimantan Selatan, Suparli sebenarnya bukan orang baru di Bumi Selidah.
Dalam masa-masa awal pengabdian sebagai anggota Polri, Suparli cukup lama bertugas di Polres Batola, tepatnya di Polsek Belawang.
“Tentunya saya memiliki kebanggaan tersendiri bisa bergabung lagi di Polres Batola. Setidaknya saya telah mengenal karakteristik wilayah Batola untuk mempermudah adaptasi,” ungkap Suparli.
“Pun kami sudah saling kenal dengan sebagian besar pejabat di Polres maupun Polsek, sehingga tak perlu canggung berkoordinasi,” tandasnya.