bakabar.com, PARINGIN - Kecamatan Halong antusias menghadapi Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) tingkat Kabupaten Balangan. Guna mendapatkan yang terbaik, 16 pelajar Halong menjalani seleksi di Masjid Nurul Jannah, Desa Halong, Minggu (23/2).
Sekadar diketahui, 2020 Kecamatan Batumandi dipercaya menjadi tuan rumah MTQN IX tingkat Kabupaten Balangan.
Kepala KUA Kecamatan Halong H Akhmad Yani bangga, 61 peserta dengan penuh antusias ikut berkompetisi di seleksi MTQ pelajar di tingkat Kecamatan Halong. Mereka menunjukkan kemampuan maksimal melantunkan ayat-ayat suci Alquran.
“Nanti akan ada tiga cabang yang diperlombakan untuk tingkat pelajar, yakni tilawah, tartil serta tahfidz,” kata Yani.
Menurut Yani, bahwa panitia seleksi MTQ Kecamatan Halong akan menjaring juara untuk kembali uji kemampuan tingkat kabupaten sehingga.
"Dari Hasil seleksi ini nanti yang terpilih akan kita bina, yang kemudian akan diikutkan pada MTQ tingkat Kabupaten mendatang. Semoga hasilnya bisa memuaskan," harapnya.
Danramil Halong yang diwakilkan Serda Yusuf berharap dukungan seluruh lapisan masyarakat di kecamatan ini. "Semoga utusan Kecamatan Halong dapat meraih prestasi sesuai harapan," harap Yusuf yang juga menjadi tim pengawas MTQ Kecamatan Halong.
Baca Juga:Ratusan Peserta Pawai Ta’aruf Semarakkan MTQ di Kecamatan Kuranji
Baca Juga:Raih Juara 7 di MTQ Nasional Tingkat Kalsel, Bupati HST: Tidak Perlu Berkecil Hati
Reporter: Agus Suhadi
Editor: Syarif