bakabar.com, JAKARTA– Persib Bandung akan berlaga di Pekan ke-7 BRI Liga 1 2022/2023 kontra PSM Makassar. Dalam pertandingan itu, Persib akan bermain tanpa dua pemain kuncinya, yakni Ezra Walia dan Nick Kuipers.
Berstatus sebagai tim tamu di Stadion BJ Habiebie, Parepare, Persib akan menghadapi PSM pada Senin (29/8) malam.
Meski demikian, para penggawa Persib tetap optimis, bahkan berniat ingin memberikan kekalahan perdana bagi PSM Makassar di Liga 1.
Hal tersebut dikarenakan, pertandingan menjadi laga perdana Persib bersama pelatih baru mereka, Luis Milla.
Budiman Yunus selaku Asisten Pelatih Persib mengatakan jika anak asuhnya tersebut yakin dapat mematahkan dominasi PSM di Liga 1.
Pasalnya, PSM Makassar merupakan tim yang tidak terkalahkan sejak dimulainya Liga 1 musim 2022/2023 ini.
"Kami tahu PSM cukup solid, individu dan kerja samanya bagus. Kami ke sini ingin mematahkan rekor PSM yang tak terkalahkan," ungkap Budiman sapaannya, dalam rilis LIB yang bakabar.com terima.
Meskipun tanpa hadirnya Ezra dan Nick, Persib masih bisa mengandalkan Beckham Putra dan Henhem Herdiana untuk memperkuat timnnya.
Menurut Budiman, Persib akan membawa total 20 pemain yang berada dalam kondisi fit dan siap bertanding,
"Kami ingin mengambil sesuatu di sini. Kami siap memberikan yang terbaik," ujar Budiman.
Di sisi lain, Achmad Jufriyanto selaku pemain senior Persib ingin mengganti kehilangan poin karena kalah di kandang.
Laga tandang adalah penebusan bagi pemain, Jupe sapaan Jufriyanto, akan fokus demi mendapatkan tiga poin.
"Kami ingin memberikan yang terbaik yang kami punya. Beberapa pertandingan home kita kehilangan poin, maka pada saat away kita selalu mencari gantinya. Kami akan fokus untuk mendapatkan tiga poin," ungkap Jupe. (Rian)