apahahar.com, KOTABARU - Menjelang hari raya Idulfitri, keluarga besar Lanal Kotabaru kembali melaksanakan aksi bernuansa sosial berbagi ratusan paket bantuan.
Ratusan paket bantuan itu disalurkan kepada mereka warga yang berhak menerimanya, diantaranya para anak yatim di panti asuhan Al Istiqamah.
Aksi sosial kali ini dipimpin langsung oleh Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edy Setyawan didampingi para pejabat utama, serta para prajurit Lanal.
Menariknya, bantuan juga dibagikan kepada warga kecil di pesisir Desa Sarang Tiung, para tukang becak, ojek, belta, serta para pengguna jalan yang melintas di kawasan pusat Bumi Sa Ijaan.
Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edy mengatakan penyaluran bantuan sosial merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian TNI AL khususnya Lanal Kotabaru kepada warga kurang mampu dan para anak yatim.
Selain itu, program berbagi bantuan sosial juga bagian dari program rutin tahunan di bulan suci Ramadan.
Dia berharap bantuan dapat bermanfaat dan sedikit meringankan beban masyarakat kurang mampu menjelang hari kemenangan atau lebaran Idulfitri.
"Semoga sedikit bantuan dari kami tadi bisa bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang memerlukan, dan membawa berkah," pungkasnya, Senin (17/4) malam.