bakabar.com, JAKARTA - Tottenham Hotspur dan Newcastle United kompak sama-sama menelan kekalahan pada pertandingan Liga Inggris, Jumat (8/12) dini hari WIB.
Bermain di hadapan pendukung sendiri di Tottenham Hotspur Stadium, Spurs menyerah dari West Ham United dengan skor 1-2.
Tottenham membuka keunggulan saat laga baru berlangsung 11 menit. Cristian Romero berhasil menyundul bola dari umpan tendangan sudut Pedro Porro tanpa dapat diantisipasi kiper Guglielmo Vicario.
Namun West Ham memperlihatkan tajinya pada babak kedua. Jarrod Bowen menyamakan kedudukan untuk West Ham saat ia menyambar bola liar di kotak penalti Spurs pada menit ke-52.
Baca Juga: Tottenham vs West Ham, Misi Spurs Bangkit Usai Terpuruk
Kesalahan bek Tottenham Destiny Udogie saat mengoperkan bola kepada kiper Vicario berbuah gol yang membalikkan situasi pada menit ke-74.
Kiper Vicario berusaha meninju bola sepakan Udogie, untuk membuat bola bergulir ke arah James Ward-Prowse.
Sepakan Ward-Prowse membentur tiang gawang, namun ia segera menyambar bola tersebut untuk memasukkannya ke gawang yang kosong. Hingga laga usai, West Ham berhasil mempertahankan keunggulan 2-1.
Hasil itu membuat The Hammers naik ke posisi 9 klasemen sementara Liga Inggris dengan 24 poin. Sedangkan Tottenham tertahan di peringkat ke-5 dengan 27 poin.
Baca Juga: Everton vs Newcastle United, Ujian The Magpies Jelang Hadapi Spurs
Di pertandingan lain, Newcastle dihajar Everton 0-3 saat bermain di Goodison Park. Bahkan, kekalahannya itu terjadi 11 menit pertandingan berakhir.
Gol kemenangan The Toffees semuanya berhasil dicetak pada babak kedua. Dwight McNeill membuka keunggulan Everton pada menit ke-79, saat ia berhasil memanfaatkan operan buruk Kieran Trippier dan mengkonversinya menjadi gol.
Abdoulaye Doucore kemudian menggandakan keunggulan Everton saat ia leluasa menyambar umpan silang kiriman Jack Harrison pada menit ke-86.
Gomes Betuncal memastikan kemenangan meyakinkan The Toffees atas tamunya pada menit ke-90+6, saat ia memaksimalkan kekuatan dan kecepatannya untuk melakukan penyelesaian melalui sela-sela kaki kiper Martin Dubravka.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang, Man City Tumbang
Dengan hasil ini, Everton berhasil keluar dai zona merah untuk menghuni posisi ke-17 dengan 10 poin. Mereka unggul satu angka dari tim teratas penghuni zona degradasi, Luton Town.
Sedangkan Newcastle yang di laga sebelumnya mengalahkan Manchester United 1-0, masih tertahan di posisi ke-7 dengan 26 poin.
Yang jelas, Tottenham dan Newcastle kompak menelan kekalahan jelang keduanya bertemu pada laga selanjutnya di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (10/12) pukul 23.30 WIB.