Kalsel

Jamkrida Kalsel Dukung Upaya Tim Medis Tangani Virus Corona

apahabar.com, BANJARMASIN – PT Jaminan Kredit Daerah (Jamkrida) Kalimantan Selatan (Kalsel) turut serta menyerahkan bantuan dalam…

Featured-Image
Direktur PT Jamkrida Kalsel, Suyanto saat ditemui wartawan apahabar.comFoto-apahabar/Muhammad Robby

bakabar.com, BANJARMASIN – PT Jaminan Kredit Daerah (Jamkrida) Kalimantan Selatan (Kalsel) turut serta menyerahkan bantuan dalam penanganan wabah virus Corona (Covid-19) kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.

Bantuan tersebut berupa uang tunai sebesar Rp150 juta dan alat pelindung diri (APD) seperti 50 paket APD lengkap, 300 coverall, dan 800 covershoe.

“Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala OJK Regional IX Kalimantan dan diterima Direktur RSUD Ulin Banjarmasin,” ucap Direktur PT. Jamkrida Kalsel, Suyanto kepadabakabar.com, Senin (13/4) pagi.

PT. Jamkrida Kalsel, kata dia, merupakan satu dari beberapa anggota Forum Komunikasi Lembaga Jasa Keuangan Daerah Kalimantan Selatan (FK-LJKD Kalsel).

“Ada semua lembaga keuangan yang berada di bawah pengawasan OJK, di antaranya Pegadaian, Pembiayaan, Asuransi, BPR, Penjaminan Kredit, Bank Mandiri, BRI, BNI dan lainnya,” katanya.

Sebagai perusahaan daerah penjaminan kredit, ia berharap agar wabah virus Corona ini cepat berlalu dan mampu ditangani tim medis.

“Kita akan terus mendukung upaya tim medis dalam menangani virus mematikan ini,” tegasnya.

Bukan tanpa alasan, sambung dia, virus Corona ini sangat berdampak terhadap roda perekonomian di Kalsel.

Walhasil, kondisi ekonomi Banua – sebutan Kalsel kian lesu di tengah hantaman wabah virus mematikan asal Wuhan China tersebut.

“Warung sudah banyak tutup dan jalan menjadi lengang. Aktifitas masyarakat jauh berkurang dibandingkan sebelumnya,” pungkasnya.

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner