Kalsel

Jalani Tes Kesamaptaan Jasmani, 16 Calon Tamtama Polri Dipantau Kapolda Kalsel

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 16 calon siswa (Casis) Tamtama Polri TA.2020 Panda Polda Kalsel memasuki tes…

Featured-Image
Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta ketika memantau jalannya tes kesamaptaan jasmani calon Tamtama Polri 2020. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebanyak 16 calon siswa (Casis) Tamtama Polri TA.2020 Panda Polda Kalsel memasuki tes kesamaptaan jasmani. Tes tersebut digelar di Lapangan Lambung Mangkurat Banjarmasin pada Selasa (14/07) pukul 07.00 Wita.

Kegiatan tersebut dipantau langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta didampingi Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, dan Pejabat Utama Polda Kalsel.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta mengatakan agar para Casis melaksanakan setiap tahapan tes secara benar, karena apabila tidak benar maka tidak dihitung.

"Para Casis juga dapat melihat langsung atau mencocokkan hasil yang dicapai pada saat tes, apabila tidak sesuai agar para Casis complain pada saat itu juga," imbuhnya.

Adapun materi tes kesamaptaan jasmani tersebut meliputi lari 12 menit, pull up, sit up, push up, dan shuttle run serta renang. Setelah tes kesamaptaan jasmani selesai, dilanjutkan dengan tes antropometri untuk mengukur postur dan kelainan bentuk tubuh.

Kapolda Kalsel menilai, pelaksanaan seleksi saat ini sudah transparan dan sangat baik.

"Semua berjalan baik, sistem penilaian, sistem ujiannya semuanya sudah transparan, semuanya terbuka. Satu penguji mengawasi satu peserta. Semuanya transparan dan tidak ada akal-akalan atau rekayasa," tegas Kapolda Kalsel.

Selain tim eksternal yang mengawasi pelaksanaan tes atau ujian, pelaksanaan kegiatan juga diawasi oleh tim pengawas internal itwasda dan Bid Propam Polda Kalsel.

Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner