Sport

Jadwal 16 Besar Liga Champions, Duel Liverpool vs Bayern Tanpa Boateng

apahabar.com, MUNICH – Panggung Liga Champions, babak 16 besar tengah pekan ini mempertemukan empat laga big…

Featured-Image
Pemain Bayern Munich, Jerome Boateng absen melawan Liverpool di Stadion Anfield, Rabu (20/2) dini hari Wita. Foto-net

bakabar.com, MUNICH – Panggung Liga Champions, babak 16 besar tengah pekan ini mempertemukan empat laga big match. Raksasa Jerman, Bayern Munich akan menghadapi tim tangguh Liga Inggris, Liverpool di Anfield, Rabu (20/2) dini hari Wita.

Sayang, pada laga itu, Bayern tanpa pemain terbaiknya. Pasalnya, bek tengah Jerome Boateng harus absen melawan Liverpool. Sementara, pemain sayap mereka Franck Ribery diragukan tampil.

Kedua pemain itu tidak masuk skuat yang akan terbang ke Inggris. Ribery tetap berada di Munich setelah menjadi seorang ayah, dan Boateng sedang dirawat karena terserang virus sakit perut jelang keberangkatan tim.

Baca Juga:Rafi Syarahil dan Rekan di Timnas U-22 Kesulitan Rumput Sintetis

Tim Bavarians itu juga harus menunggu hingga Selasa (19/2) untuk memastikan apakah pemain sayap Kingsley Coman bisa bermain setelah mengalami cedera enkel pada Jumat (15/2) lalu.

Pemain asal Prancis itu telah dua kali mencetaki gol saat menang 3-2 di Augsburg. “Ini sedikit perbaikan namun kami harus menunggu lebih lama,” kata direktur olah raga Bayern Hasan Salihamidzic dikutip Antara.

“Kami masih memiliki 36 jam hingga pertandingan dan banyak yang bisa terjadi, ini positif namun kami tidak bisa katakan kepastiannya (apakah dia akan bermain),” tambahnya.

Pertandingan balasan di Munich akan berlangsung pada 13 Maret.

Selain laga Liverpool dan Bayern, ada pula duel Lyon dan Barcelona di waktu bersamaan.

Sementara, pada Kamis (21/2) dini hari Wita, akan mempertemukan Atletico Madrid kontra Juventus.

Laga ini menarik karena bintang Juventus Cristiano Ronaldo bakal kembali menghadapi Atletico. Saat masih berseragam Real Madrid, Atletico merupakan musuh Ronaldo.
Gawang Atletico merupakan target terfavorit ketiga Ronaldo.

Baca Juga:Diimbangi Myanmar, Indra Sjafri Ungkap Penyebabnya

Pemenang lima Ballon d’or tersebut total sudah mencetak 22 gol ke gawang Los Colchoneros. Ronaldo benar-benar menjadi momok untuk Atletico. Di final Liga Champions 2013-2014, dia mencetak satu gol untuk membantu Madrid mengalahkan Atletico 4-1 lewat perpanjangan waktu.

Atletico kembali menghadapi Madrid pada final Liga Champion 2015-2016. Bermain 1-1 di waktu normal, Ronaldo menjadi penentu kemenangan Los Blancos dalam adu penalti. Menjadi penendang terakhir, ia membawa Madrid menang 4-2.

Semusim kemudian, Ronaldo kembali menjadi penjegal Atletico. Berkat tiga golnya pada leg pertama semifinal, Real Madrid lolos ke final dengan keunggulan agregat 4-2 atas Atletico.

Selain laga Atletico Madrid melawan Juventus, ada pula pertarungan Shcalke melawan Manchester City di waktu bersamaa. Shcalke akan menjadi tuan rumah lebih dulu.

Ini jadwal selengkapnya:

Rabu, 20 Februari 2019
Lyon vs Barcelona | 03:00 WIB
Liverpool vs Bayern Munchen | 03:00 WIB (RCTI)

Kamis, 21 Februari 2019
Atletico Madrid vs Juventus | 03:00 WIB (RCTI)
Schalke vs Manchester City | 03:00 WIB.

Hasil Babak 16 Besar Liga Champions lainnya, sepekan lalu:

Manchester United vs PSG 0-2
AS Roma vs FC Porto 2-1
Tottenham vs Dortmund 3-0
Ajax vs Real Madrid 1-2.

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner