Piala Dunia U-17

Intip Kandidat Calon Pemain Bintang Piala Dunia U-17

Piala Dunia U-17 bakal menjadi ajang pembuktian bagi calon pesepak bola muda berbakat dunia yang akan unjuk gigi. 

Featured-Image
Marc Guiu calon pemain bintang di ajang turnamen Piala Dunia U-17 di Indonesia. Foto: Marca

bakabar.com, JAKARTA - Piala Dunia U-17 bakal menjadi ajang pembuktian bagi calon pesepak bola muda berbakat dunia yang akan unjuk gigi. 

Bahkan, beberapa nama beken pesepakbola dunia yang telah memiliki prestasi individu baik di level nasional maupun klub lahir dari ajang bergengsi Piala Dunia U-17 ini.

Banyak pemain sepak bola top dunia yang merupakan jebolan dari turnamen bergengsi usia muda. Sebut saja Neymar Jr, Toni Kroos, Casemiro, hingga Phil Foden.

Neymar junior merupakan alumni Piala Dunia u-17 tahun 2009, kala itu ia harus tersingkir dari babak grup untuk pertama kalinya dalam Sejarah timnas Brasil.

Sementara, Center Midfielder andalan Real Madrid, Toni Kroos juga salah satu jebolan piala dunia level remaja. 

Bahkan, Kroos juga pernah meraih penghargaan pemain terbaik dalam ajang Piala Dunia U-17. Ia juga berhasil mengantarkan timnas Jerman meraih medali perunggu di turnamen tersebut.

Pada event sepak bola terbesar kali ini yang diselenggarakan di Indonesia juga terdapat beberapa pemain yang diprediksi akan menjadi pemain bintang di masa depan sepak bola dunia.

Marc Guiu sebelum memasukin lapangan menjelang kick off. Foto : Instagram/marcguiu9
Marc Guiu sebelum memasukin lapangan menjelang kick off. Foto : Instagram/marcguiu9

Salah satu pemain yang patut untuk dinantikan penampilan di Piala Dunia u-17 tahun ini adalah Marc Guiu. Bomber timnas spanyol itu digadang-gadang akan menjadi momok berbahaya bagi lawannya.

Sebab pada Piala eropa u-17 2023, ia sukses mencetak empat gol dari laga pertama hingga semifinal yang membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak.

Disisi lain, ia juga masuk dalam skuad Barcelona U-19 dan selama membela La Furia Roja, ia telah mengoleksi delapan gol dari 12 pertandingan.

Jika dilihat dari prestasi individu dan mental pemain yang sudah berada di skuat Blaugrana. Performa Marc Guiu perlu dipertimbangkan untuk diwaspadai dan diperkiraan akan jadi pemain bintang timnas Spanyol.

Bergeser ke negara Jerman, ada sang kapten Der Panzer, Noah Darvich yang diprediksi akan menjadi salah satu kandidat kuat calon pemain bintang Piala Dunia U-17.

Pria blasteran Irak itu baru direkrut oleh tim Barcelona asuhan Xavi Hernandez, ia sudah menandatangani kontrak selama 3 tahun Bersama tim Catalan.

Noah Darvic saat membela Barcelona. Foto : Instagram/noahdarvich
Noah Darvich saat membela Barcelona. Foto : Instagram/noahdarvich

Menariknya, Raksasa Spanyol itu melakukan klausul opsi pelepasan dengan harga fantastis yakni 1 miliar euro (Rp.16,5 triliun). Bukan tanpa alasan Xavi berani merekrut pemain asal jerman itu.

Pasalnya, pria kelahiran 2006 itu memiliki prestasi yang cukup mentereng di dunia sepak bola level usia nya.

Ia sukses membawa timnas Jerman u-17 menjadi Juara Piala Eropa 2023, bahkan  berhasil menorehkan 2 gol dan 4 assist dari 6 penampilan di turnamen bergengsi eropa itu.

Masih di Benua Eropa bagian Tengah, Paris Joshua Brunner yang merupakan pemain Borussia Dortmund juga masuk kedalam nama yang digadang-gadang akan menjadi pemain top eropa jebolan Piala Dunia U-17.

Joshua Brunner berselebrasi setelah mencetak gol untuk timnas Jerman. Foto: Instagram/princeparis.13
Joshua Brunner berselebrasi setelah mencetak gol untuk timnas Jerman. Foto: Instagram/princeparis.13

Brunner merupakan pemain yang sukses membawa timnas Jerman menjadi Juara Piala Eropa U-17 2023.

Pada turnamen tersebut ia sukses mengemas 4 Gol yang membuatnya berada di deretan top skor di event tersebut bersama tiga nama lainnya.

Selama membela Der Panzer dari kategori umur 17, umur 18 dan umur 19, ia telah mengoleksi 22 gol dalam 22 pertandingan di seluruh event yang dilakoninya. Bahkan ia berhasil tampil memukau di Liga Champions junior Bersama Dortmund U-19.

Berpindah ke benua Amerika Selatan, pemimpin timnas Argentina, Claudio Echeverri merupakan pemain muda yang berpotensi menjadi pemain hebat alumni Piala Dunia U-17 2023.

Claudio diperkirakan akan menjadi pemain top karena prestasi yang ia miliki di karir sepak bolanya.

Claudio Echeverri sedang melakukan latihan bersama timnas Argentina. Foto: Instagram/claudioecheverri_
Claudio Echeverri sedang melakukan latihan bersama timnas Argentina. Foto: Instagram/claudioecheverri_

Pria kelahiran 2006 itu berhasil mencuri perhatian publik melalui performanya saat membela Argentina di turnamen Copa America 2023. Pemain yang berposisi gelandang itu berhasil mencetak dua gol dari delapan lagi yang dijalaninya.

Sementara itu, ia sudah melakukan debutnya bersama tim senior River Plate musim 2023.

Claudio memulai debutnya bersama River Plate senior musim ini, presiden River Plate, Rodolfo Donofrio menilainya memiliki insting yang bagus dalam bermain sepak bola.

Dengan Kecerdasannya itu, ia bisa menjadi salah satu pemain yang sangat dinanti debutnya Bersama Albiceleste di Piala Dunia U-17.

Editor


Komentar
Banner
Banner