bakabar.com, BANJARMASIN - Tidak seperti di Grup E, ada Spanyol dan Jerman, peta kekuatan Grup G Piala Dunia 2022 di Qatar, 20 November ini, seakan mudah ditebak.
Satu dari dua tiket lolos penyisihan Grup G Piala Dunia 2022 ke babak 16 besar yang diperebutkan, nampaknya bakal jadi milik juara dunia 5 kali, Brasil.
Brazil yang merupakan peringkat satu FIFA mungkin keluar sebagai juara grup G, terlebih skuad asuhan Tite tersebut memiliki koleksi lima gelar Piala Dunia.
Meski begitu, bukan Piala Dunia namanya jika tidak dibumbui kejutan, Serbia, Swiss serta Kamerun bisa saja memberikan ganjalan untuk Brazil.
Ketiga tim ini tercatat tidak memiliki prestasi mentereng seperti Brazil di Piala Dunia, namun mereka bisa saja memberikan kejutan di fase grup ini.
Jadwal laga Grup G Piala Dunia 2022 dibuka pertarungan antara Swiss vs Kamerun di Stadion Al Janoub, Kamis 24 November. Sehari berikutnya, giliran Brasil menghadipi Serbia di Stadion Lusail.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Peta Kekuatan Grup G Piala Dunia 2022 dilansir Antara, Rabu (16/11/2022);
Brazil
Salah satu tim terkuat di dunia. Berada di peringat 1 FIFA.
Pencapaian terbaik Piala Dunia: juara 1958, 1962, 1970, 1994 dan 2002.
Pencapaian terbaik turnamen lain: juara Copa America 1919, 1922, 1949, 1989, 1997, 1999, 2004, 2007, 2019.
Peringkat FIFA: 1
Pada perjalanannya lolos ke Piala Dunia 2022, Brazil lolos dengan menduduki peringkat pertama klasemen akhir kualifikasi zona Conmebol dengan torehan 45 poin dari 17 laga.
Selain itu, Brazil juga tercatat tidak pernah menelan kekalahan pada babak kualifikasi dengan mencatatkan 14 kemenangan serta tiga hasil imbang ketika menghadapi Argentina, Ekuador dan Kolombia.
Sebenarnya Brazil masih menyisakan satu pertandingan lagi menghadapi Argentina, akan tetapi laga yang sempat ditunda itu akhirnya dibatalkan karena kedua tim selanjutnya sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.
Pada fase kualifikasi ini, pemain tersubur Brazil adalah penyerang PSG Neymar yang mencatatkan 8 gol, disusul Richarlison 6 gol dan Phillipe Coutinho, Roberto Firmino, Lucas Paqueta serta Raphinha yang mencatatkan tiga gol.
Skuad:
Brazil didominasi oleh pemain yang berkarier di Eropa dengan nama besar seperti Neymar, Casemiro dan Gabriel Jesus, namun dalam skuadnya Tite menyertakan dua pemain yang bermain di kompetisi lokal seperti Weverton, Pedro serta Everton Ribeiro.
Penjaga Gawang: Alisson (Liverpool), Ederson (Man City), Weverton (Palmeiras)
Bek: Dani Alves (Pumas), Danilo (Juventus), Alex Sandro (Juventus), Alex Telles (Seville), Bremer (Juventus), Eder Militao (Real Madrid), Marquinhos (PSG), Thiago Silva (Chelsea)
Gelandang: Bruno Guimaraes (Newcastle), Casemiro (Manchester United), Everton Ribeiro (Flamengo), Fabinho (Liverpool), Fred (Manchester United), Lucas Paqueta (West Ham)
Penyerang: Antony (Manchester United), Gabriel Jesus (Arsenal), Gabriel Martinelli (Arsenal), Neymar (PSG), Pedro (Flamengo), Raphinha (Barcelona), Richarlison (Tottenham), Rodrygo (Real Madrid), Vinicius Jr (Real Madrid)
Pelatih: Tite. Pelatih yang bernama langkap Adenor leonardo Bacchi ituberhasul membawa Brazil memenangi gelaran Copa America pada 2019 lalu dan membuat ia diberikan mandat untuk membuat skuad Samba berbicara banyak di Piala Dunia 2022.
Pemain penting: Thiago Silva. Seluruh waktunya di klub telah diarahkan untuk momen ini. Lebih dari dua dekade penghargaan, tetapi karya terbesarnya masih bisa terbentang di depan jika kariernya dibatasi oleh medali emas Piala Dunia.
Jadwal pertandingan:
(24/11) vs Serbia
(28/11) vs Swiss
(2/12) vs Kamerun
Peta Kekuatan Grup G Piala Dunia 2022.....Serbia...