Nasional

Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul 5 Rajab, Begini Penjelasan Pihak Posko Induk Haji Abdel

Haul ke-19 Syekh KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul, pada 5 Rajab 1445 Hijriah, bertepatan Rabu 17 Januari 2024.

Featured-Image
Relawan Posko Induk Sekumpul, H Abdel (tengah kiri) saat memaparkan kesiapan menjelang Haul ke-19 Guru Sekumpul dalam Rakor di Aula Barakat Setda Banjar, Kamis (14/12). Foto-apahabar.com/Hendra Lianor

bakabar.com, MARTAPURA - Haul ke-19 Syekh KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul pada 5 Rajab 1445 Hijriah, bertepatan Rabu 17 Januari 2024.

Relawan Posko Induk Sekumpul, H Abdel Rahman Ramadan mengatakan hingga saat ini belum diumumkan secara resmi kapan haul dilaksanakan.

"Haul akan dilaksanakan pada kegiatan rutin malam Senin (Minggu malam). Adapun jadwal pastinya belum diumumkan secara resmi," ujar Haji Abdel dalam Rapat Koordinasi Persiapan Haul ke-19 Guru Sekumpul yang digelar Pemkab Banjar di Aula Barakat, Martapura, Kamis (14/12).

Lebih lanjut ia menjelaskan, peringatan haul tahun ini mengacu pada surat pemberitahuan dan imbauan dari Musholla Ar-Raudhah nomor A01/AR/SKP/I/2023, yang dikeluarkan pada haul ke-18 awal tahun 2023 lalu.

Bahwa, jika tidak ada suatu hal yang mengharuskan, pihak ahli waris tidak mengumumkan jadwal peringatan haul.

Kendati demikian, semua pecinta Abah Guru Sekumpul sudah mafhum, peringatan haul selalu digelar pada malam Senin pada sekitaran tanggal 5 Rajab.

"Karena 5 Rajab bertepatan Rabu 17 Januari, jadi ada kemungkinan dimajukan jadi tanggal 14 Januari atau dimundurkan jadi 21 Januari," ungkap Haji Abdel.

Pada kesempatan itu juga, Haji Abdel mengingatkan bahwa Haul Guru Sekumpul kali ini bertepatan dengan masa kampanye Pemilu 2024.

"Sebagaimana diminta, jangan ada pihak mana pun yang memanfaatkan momen haul ini untuk kepentingan politik, agar kita sama - sama menjaga kemurnian haul itu sendiri," imbau Haji Abdel.

Rakor tersebut dibuka oleh Bupati Banjar H Saidi Mansyur, yang dihadiri Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat, Dandim 1006 Banjar Letkol Kav Zulkifer Sembiring, Asisten II Ikhwansyah, kepala SKPD, relawan Sekumpul, PLN, PTAM Intan Banjar, Perumda Pasar Bautung Batuah, dan pihak terkait lainnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner