bakabar.com, LONDON – Performa Manchester United tak kunjung membaik. Mereka malah dibantai klub papan bawah Watford di Vicarage Road, Minggu (21/11) dini hari.
Babak pertama baru berjalan 6 menit, Bruno Fernandes membuat blunder yang merugikan Manchester United. Berusaha menyambut lemparan ke dalam, bola malah mengarah ke pertahanan sendiri.
Imbasnya Scott McTominay terpaksa melanggar Joshua King yang berusaha menjemput bola di kotak terlarang, sehingga berbuah tendangan penalti.
Ismail Sarr yang ditunjuk sebagai eksekutor, gagal melakukan tugas dengan baik dan bola ditepis oleh David De Gea.
Bola muntah dengan sigap disambut Kiko Femenia dan berbuah gol untuk Watford. Namun Femenia bergerak terlebih dahulu sebelum bola ditendang Sarr, sehingga penalti pun terpaksa diulang.
Akan tetapi, Sarr yang kembali menjadi penendang, tetap tak berhasil melakukan tugasnya. Kembali nmengarahkan bola ke sisi kanan dan berhasil diselamatkan De Gea.
Terus memberikan tekanan, Watford benar-benar mencetak menit 28. Mendapat umpan silang Emmanuel Dennis, Joshua King tinggal menyontek bola ke gawang.
6 menit berselang, Setan Merah hampir menyamakan kedudukan lewat tendangan voli Marcus Rashford. Hanya kiper Ben Foster bereaksi dengan cepat dan menepis bola.
Menjenang turun minum, Sarr menebus kesalahan dengan menorehkan gol kedua Watford. Berawal dari umpan silang Kiko, Sarr tidak terjaga sama sekali di kotak penalti dan langsung menendang bola ke arah tiang jauh.
Manchester United akhirnya bisa memperkecil ketertinggalan di menit 50 melalui pemain pengganti Donny van de Beek.
Gol berawal dari crossing Jadon Sancho dari kanan lapangan. Umpan tersebut dipantulkan Cristiano Ronaldo melalui sundulan, lalu disambar Van de Beek dengan tendangan.
Namun petaka berikutnya mendatangi Setan Merah. Harry Maguire menerima kartu merah, setelah melanggar Tom Cleverley.
Unggul skor dan jumlah pemain, Watford mulai fokus mengamankan kemenangan. Imbasnya Manchester United berhasil mendominasi penguasaan bola hingga 63 persen.
Ibarat predator yang menunggu mangsa kelelahan, Watford menyengat di menit-menit akhir untuk menambah dua gol lagi.
Joao Pedro membawa tuan rumah menjauh di menit 90+2, setelah memaksimalkan umpan Emmanuel Dennis. Tak lama kemudian, Dennis ikut mencetak gol dan memastikan kemenangan 4-1.
Manchester United pun harus menelan kekalahan dalam dua pertadingan beruntun, setelah sepekan sebelumnya dihancurkan Manchester City.
Mengemas 17 poin, Manchester United berada di peringkat ketujuh klasemen atau tertinggal 12 poin dari Chelsea di peringkat teratas. Dalam pertandingan terakhir, The Blues menekuk Leicester City 3-0.
Kekalahan dari Watford juga dipastikan membuat seruan pemecatan pelatih Ole Gunnar Solksjaer semakin kencang. Sebelumnya tagar #oleout sudah santer dikumandangkan penggemar MU di media sosial.