bakabar.com, KOTABARU – Insan pers Kotabaru kembali melanjutkan aksi penggalangan dana untuk korban banjir di Kalsel, Rabu (20/1).
Siang tadi, puluhan jurnalis turun ke jalan di pusat Kotabaru. Sekitar dua jam beraksi, mereka berhasil mengumpulkan donasi Rp1,6 juta.
Kumpulan donasi ditambah dengan hasil sebelumnya Rp5,7 juta, totalnya menjadi Rp7,3 juta.
“Alhamdulillah, aksi di hari ke dua ini, respon warga Kotabaru cukup baik. Mereka antusias menyumbang,” ujar Husin, salah satu jurnalis didampingi Masduki, koordinator aksi.
Aksi peduli sesama oleh insan pers itu mendapatkan dukungan sejumlah pejabat di Kotabaru. Selain, Kapolres, Ketua DPRD juga Sekda setempat.
“Aksi yang luar biasa. Di tengah kesibukan, rekan-rekan jurnalis kompak, dan menyempatkan diri menggalang dana untuk korban banjir. Semoga berkah,” ujar Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis.