bakabar.com BANJARBARU – Masih dalam nuansa Hari Keluarga Nasional XXVI, kunjungan bakti sosial Darma Wanita Persatuan (DWP) pusat dan seluruh provinsi disambut meriah oleh santri dan pengurus pesantren Raudhatul Nasyi’in, Sungai Besar Banjarbaru, Jumat (5/7).
“Selamat datang ibu-ibu yang dermawan, DWP seluruh provinsi di tempat kami yang tidak mewah ini” ujar pimpinan Ponpes Raudhatul Nasyi’in, Hendry Admaja, dalam sambutannya.
Hendry mengatakan bahwa dulu pada 2011 luas bangunan di pesantren ini hanya 8×21 meter, namun sekarang sudah 1 hektare.
“Sekarang sudah 2 hektare dan kami sedang membangun tingkat dua, nanti untuk ruang makan dan asrama, nah uangnya dari bantuan, dan dari ibu ibu yang darmawan ini, darmawanita” canda Hendry.
Dalam 3 tahun terakhir ada syarat untuk anak yang ingin masuk di pesantren yaitu untuk umur 12 tahun ke bawah, dan terbagi atas dua yaitu yatim dan dhuafa.
“Di sini semuanya gratis, karena juga kan kaum duafa ditanggung oleh pemerintah, nah kita turut membantu mereka agar terputus dari lembaran hitam dan semoga anak anak yang dididik di sini bisa menjadi orang yang bermanfaat untuk sekelilingnya” lanjut Hendry.
Bukan hanya anak yatim dan dhuafa dari Kalsel yang ada di pesantren ini, ada pula yang dari Kalteng dan jumlah total santri saat ini ada 90 orang.
“Terima kasih atas sambutan syair-nya, alhamdulillah dapat bertatap muka dengan seluruh pengurus serta adek-adek pesantrren Raudhatul Nasyi’in hari ini, berhubung waktu salat Jumat sebentar lagi, jadi langsung saja kami serahkan bantuan untuk adek-adek” ujar kepala bkkbn RI, Reni Hasto.
Perlu diketahui ada sekitar 120 orang dari DWP BKBN pusat dan DWP BKBN se-Indonesia berkunjung ke pesantren Raudhatul Nasyi’in guna memberikan bantuan sosial seperti sumbangan berupa barang, uang dan makanan. Ada 90 barang dan 90 paket makanan serta sejumlah uang yang diberikan.
Baca Juga: Harganas XXVI, Ekonomi Kalsel Kian 'Bergerak'
Baca Juga: Harganas XXVI, Rizal Damanik: Gelorakan Kembali Tradisi Makan Bersama Keluarga
Baca Juga: Pengunjung Harganas XXVI Diprediksi Tembus Belasan Ribu
Baca Juga:Sukseskan Harganas, Pemprov Kalsel Dorong Peran Pers
Reporter: Nurul Mufida
Editor: Fariz Fadhillah