harga mobil bekas

Harga Mobil Bekas Toyota Avanza Bulan Mei 2023, Mulai Rp70 Jutaan

Toyota Avanza sebagai 'mobil sejuta umat' masih menjadi favorit masyarakat Indonesia

Featured-Image
Toyota Avanza (Foto : Dok. Toyota Astra Motor)

bakabar.com, JAKARTA - Toyota Avanza bekas hingga saat ini masih menjadi incaran masyarakat, terutama bagi orang yang membutuhkan mobil kapasitas 7 penumpang.

Dengan menggunakan 4 silinder 16 valve DOHC, kembaran Daihatsu Xenia itu diklaim sebagai salah satu mobil yang irit bahan bakar.

Hal itu terbukti dari julukannya sebagai 'mobil sejuta umat' hingga memenangkan penghargaan sebagai mobil terlaris di Indonesia pada 2006 silam.

Multi Purpose Vehicle (MPV) dengan mesin sebesar 1.300 cc itu dilengkapi teknologi VVT-i. 

Baca Juga: Toyota New Yaris 2023 Tampil Makin Sporty dengan Pilihan Two Tone

Berikut adalah harga bekas dari Toyota Avanza, berdasarkan penelusuran bakabar.com di laman OLX pada Jumat, (12/5):

  • Toyota Avanza tahun 2005 M/T, warna hitam metalik, harga Rp72 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2005 M/T, warna hitam, harga Rp74 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2005, warna hitam, harga Rp75 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2011, warna silver, harga Rp85 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2007 A/T, warna silver, harga Rp87 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2008 M/T, warna hitam, harga Rp88 juta. Cek di sini
  • Toyota Avanza tahun 2011 M/T, warna abu-abu, harga Rp89 juta, Cek di sini

Demikian beberapa unit Toyota Avanza yang masih dapat dibeli di bawah Rp100 juta.

Perlu diingat, sebelum meminang mobil bekas, ada baiknya untuk mengecek fisik dan kelengkapan suratnya. Semoga bermanfaat!

Editor


Komentar
Banner
Banner