bakabar.com, BEKASI - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bekasi memastikan pada tahun 2024 SDN 03 Setiamekar, Tambun Selatan bakal dibangun dua tingkat.
Kabid Pendidikan Dasar, Disdik Kabupaten Bekasi, Yudi mengatakan, rencana pembangunan dua tingkat SDN 03 Setiamekar telah dimaksukkan dalam APBD 2024 oleh Dinas Cipta Karya.
"Mudah -mudahan bisa secepatnya di realisasikan," kata Yudi, Kamis (14/12).
Selain prioritas pembangunan SDN 03 Setiamekar, Disdik Kabupaten Bekasi juga akan membangun sekolah baru dan rehab ringan dan berat untuk ruang kelas di sejumlah titik sekolah dasar di Kabupaten Bekasi.
Baca Juga: Derita SDN Setiamekar 3 Bekasi Ambruk
Sementara, Sub Koordinator Teknis Tata Bangunan dan Perumahan Ahli Muda Bidang Bangunan Negara di Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kabupaten Bekasi, Pranoto menyebut anggaran pembangunan SDN Setiamekar yang telah dianggarkan dalam APBD 2024 adalah sebesar Rp 1,6 miliar.
"Khusus terkait rencana pembangunan SDN 03 Setiamekar sebetulnya sudah kami prioritaskan dalam agenda rencana kerja dinas pada tahun 2024," kata Pranoto.
Pranoto menambahkan pembangunan SDN Setiamekar 03 adalah salah satu prioritas hasil evaluasi penilaian lapangan sarana kerusakan bangunan pendidikan yang sudah dilakukan sejak Tahun 2022.
Kemudian ditindak lanjuti dengan program usulan dan rencana kerja yang baru akan direalisasikan nantinya melalui anggaran APBD 2024.
Baca Juga: Tersangka Tragedi Alfamart Ambruk di Kalsel Diadili!
SDN 03 Setiamekar tersebut akan dibangun dua lantai dengan empat ruangan kelas baru.
"DCKTR ada bangunan pendidikan, bangunan kesehatan dan bangunan pemerintahan lainya.Untuk bangunan pendidikan, kita sudah memprioritaskan pembangunan sekolah baru SD dan SMP negeri masing- masing dua unit," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, ruang kelas di SDN Setiamekar 3 Tambun Selatan ambruk usai hujan deras mengguyur Bekasi.
“Setelah hujan berhenti, anak-anak sudah pulang, sore-sore ketika itu. Penjaga sekolah lagi bersih-bersih di ruangan sebelah sana, ada suara jatuh genteng satu dua dulu, akhirnya lama-lama bruk (ambruk),” kata Guru SDN Setia Mekar 03, Dadi Kurniadi, Selasa (12/12).
Baca Juga: Atap Kelas SDN 042 Gambir Kota Bandung Ambruk, 4 Siswa Terluka
Dadi mengatakan, tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut, karena saat itu aktivitas belajar mengajar sudah selesai.