Kalsel

Gusti Iskandar-Iwansyah Angka 1, Aditya-Wartono Nomor 2, Martinus-Jaya Nomor Urut 3

apahabar.com, BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarbaru secara resmi menetapkan nomor urut pasangan calon…

Featured-Image
Pleno KPU penetapan nomor urut calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru, Kamis (24/09/2020) malam. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarbaru secara resmi menetapkan nomor urut pasangan calon wali kota dan wakil wali kota di Pilwali Banjarbaru 2020.

Berdasarkan hasil pengundian, nomor urut 1 diperoleh pasangan Gusti Iskandar-AR Iwansyah sedangkan nomor urut 2 untuk pasangan Aditya Mufti Ariffin-Wartono dan nomor urut 3 Haji Martinus-Jaya (HMJ).

Pengundian nomor urut sendiri dilaksanakan setelah KPU Kalsel melaksanakan rapat pleno terbuka dengan memenuhi standar protokol kesehatan Covid-19. Acara pengundian sendiri berlangsung di salah satu hotel Banjarbaru, Kamis (24/09/2020) malam.

Secara kasat mata, ketiganya berimbang dengan sama sama diusung 3 partai parlemen.

img

Tiga paslon Pilwali Banjarbaru foto bersama. Foto-Istimewa

Untuk paslon nomor urut 1 dengan panggilan Kawan Kita dan tagline Banjarbaru Smart itu di perahui Golkar 5 kursi, PKB 3 kursi dan PKS 2 kursi.

Lalu, paslon nomor urut 2 Aditya Mufti Ariffin-Wartono dengan tagline Banjarbaru Juara itu didukung PDI Perjuangan 3 kursi, PPP 4 kursidan Gerindra 6 kursi.

Terakhir, paslon nomor urut 3 Martinus-Jaya dengan tagline Banjarbaru Lebih Baik didukung PAN 2 kursi, Nasdem 4 kursi dan Demokrat 1 kursi.

Menurut pantauan bakabar.com, sejak pukul 20.00 Wita, beberapa paslon sudah berada di ruangan. Namun bakabar.com hanya menunggu di lantai bawah dengan tanpa tayangan streaming sehingga informasi terbatas.

Komentar
Banner
Banner