Politik

Gerindra Yakin Menangi Pilwali Banjarmasin 2020

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebagai kader Gerindra, H Muhammad Sam’ani merasa terdorong untuk maju mencalonkan diri dari…

Featured-Image
H Muhammad Sam’ani datang ke DPC Partai Gerindra Banjarmasin guna melamar sebagai Balon Wali Kota di Pilwali 2020. Foto- istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Sebagai kader Gerindra, H Muhammad Sam’ani merasa terdorong untuk maju mencalonkan diri dari partainya sendiri sebagai Bakal Calon Wali Kota di Pemilihan Wali Kota 2020 mendatang.

Sam’ani bertekad membawa perubahan Kota Banjarmasin ke arah peningkatan pembangunan yang lebih baik sehingga menunjang untuk kesejahteraan masyarakatnya.

“Tujuan itu sesuai visi dan misi Partai Gerindra yaitu adil dan makmur mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya usai mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC Gerindra Banjarmasin, Minggu (10/11).

Di samping itu, tekadnya maju adalah atas amanah partai yang menginginkan dirinya bisa menjadi pesaing incumbent Wali Kota saat ini yaitu Ibnu Sina dan bisa menang pada Pilwali mendatang.

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Banjarmasin, HM Yamin, meyakini target tersebut realistis, mengingat Partai Gerindra pada pemilu legislatif (Pileg) 2019 lalu berhasil meraih posisi suara signifikan menempati urutan kedua dengan memperoleh 6 kursi di DPRD Kota Banjarmasin.

“Kami merasa target kami bisa memenangkan pemilihan Wali Kota Banjarmasin dengan usaha dan perjuangan maksimal melalui dukungan masyarakat adalah target yang Insya Allah akan menjadi kenyataan,” ujarnya.

DPC Gerindra Banjarmasin sendiri membuka pendaftaran sejak tanggal 28 Oktober hingga 15 November 2019.

Selain Muhammad Sam'ani sudah ada nama-nama yang tidak asing datang melamar ke DPC Partai Gerindra. Di antaranya Subhan Syarief yang dikenal Ketua Lembaga Pengembangan Jasa Kontruksi (LPJK) Provinsi Kalsel, Habib Abdurahman atau dikenal Habib Banua.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin Hj Ananda yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin dan Sri Naida yang berasal dari kader PDIP.

Sebelumnya, Yamin yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin ini mengatakan, Partai Gerindra membuka peluang secara luas bagi siapapun untuk mengikuti Pilwali 2020.

Menyinggung seleksi terhadap kandidat yang mengajukan lamaran, Yamin menjelaskan, Partai Gerindra sudah membentuk tim khusus untuk menyeleksi bakal calon dari soal pemenuhan adminitrasi hingga persyaratan lainnya yang sudah digariskan.

Lebih jauh dia mengemukakan, pendaftaran untuk menjaring bakal calon kepala daerah ini, juga dilaksanakan secara serentak di masing-masing kabupaten/kota di seluruh Kalsel. Termasuk pendaftaran bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur.

“Partai Gerindra hingga saat ini masih menjajaki untuk mencari teman koalisi dengan partai politik lain untuk bisa mengusung balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang tepat untuk mengemban amanah masyarakat Banjarmasin,” pungkasnya.

Baca Juga:Sandiaga Akan Tempati Jabatan Semula di Partai Gerindra

Baca Juga: Minus PDIP, Ibnu Incar Sejumlah Partai Pengusung di Pilwali Banjarmasin

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner