bakabar.com, JAKARTA- Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad megatakan Erick Thohir sudah ikhlas menerima kegagalannya menjadi cawapres di Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Dasco menyebutkan Menteri BUMN itu sejak awal telah menerima keputusan siapa saja yang bakal mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
"Saya rasa Pak Erick Thohir dari awal juga legowo ya, karena memang waktu itu siapapun yang dipilih, Pak Erick sudah ngomong akan tetap membantu dan berkomitmen membantu," kata Dasco di komplek gedung DPR RI, Selasa (31/10).
Baca Juga: Gerindra: Susunan TKN Prabowo-Gibran Diumumkan Pekan Ini
Menurut Wakil Ketua DPR RI ini, tak ada persoalan serius antara Prabowo dan Erick pasca ditetapkannya Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres.
"Jadi saya rasa soal terpilih atau atau enggak terpilih (sebagai cawapres) bukanlah permasalahan yang serius," kata Dasco.
Ia menambahkan, Erick Thohir akan tetap dalam bagian Koalisi Indonesia Maju.
"Sejak awal sudah bersama-sama dengan kita, ikut mendesain dan segala macam. Sehingga ya kita enggak perlu ngajak lagi, kan dia bukan orang luar," tukas Dasco menanggapi pertanyaan apakah Erick akan jadi bagian Tim Pemenangan Prabowo.