Tak Berkategori

Gelar Operasi Ketupat, Sekda Pimpin Apel di Polres Banjar

apahabar.com, MARTAPURA – Menjelang Idulfitri 1442 H, Kepolisian Resor (Polres) Banjar mengelar apel kesiapan pasukan Operasi…

Featured-Image
Sekda Banjar menyematkan tanda kesiapan personel menjalankan tugas Operasi Ketupat 2021. Foto-Istimewa

bakabar.com, MARTAPURA – Menjelang Idulfitri 1442 H, Kepolisian Resor (Polres) Banjar mengelar apel kesiapan pasukan Operasi Kepolisian Terpusat (Ketupat) Intan 2021, Rabu (5/5).

Kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dari tingkat Markas Besar (Mabes) Polri hingga Kesatuan Wilayah (Satwil) yang akan dimulai pada tanggal 6 hingga 17 Mei 2021.

Hal tersebut dilaksanakan guna menciptakan suasana aman dan kondusif, selama Ramadan hingga menjelang perayaan Idulfitri.

Apel yang digelar pada halaman gedung Polres Banjar tersebut dipimpin Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar, H Mokhammad Hilman ST, MT.

Dalam amanatnya, Hilman mengatakan, bahwa menjelang Hari Raya Idulfitri 1442 H, tren kasus Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan.

“Kasus Covid-19 di Indonesia meningkat sebesar 2,03 persen, disebabkan karena adanya peningkatan aktivitas masyarakat selama bulan Ramadhan, juga pada saat menjelang Hari Raya Idul Fitri,” tutur Hilman.

Selain itu, untuk menyikapi hal tersebut, Pemerintah kembali mengambil kebijakan terkait larangan mudik pada Idulfitri tahun ini.

Karena hal tersebut, Kepolisian Republik Indonesia menggelar Operasi Ketupat ini selama 12 hari, hal tersebut merupakan upaya mencegah penyebaran Covid-19 dengan cara menyekat dan penegakan terhadap protokol kesehatan dengan memprioritaskan langkah-langkah preemtif dan preventif secara humanis.

Hilman mengatakan, untuk penegakan hukum, akan tetap dilaksanakan sebagai upaya terakhir, secara tegas dan profesional terhadap para pelanggar prokes yang sudah berulang kali serta oknum yang menimbulkan dampak negatif kesehatan dan menciptakan klaster Covid-19 yang baru.

“Tujuan yang ingin dicapai dalam melaksanakan Operasi Ketupat ini adalah masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan rasa aman dan nyaman serta terhindar dari bahaya Covid-19,” pungkas Sekda Banjar.



Komentar
Banner
Banner