News

Gegara Tumpukan Kardus, Satu Rumah di Balikpapan Nyaris Hangus Terbakar

Warga Karang Jati, RT 23 Balikpapan Tengah mendadak panik lantaran kepulan asap terjadi di salah satu rumah tanpa penghuni pada Selasa (4/10).

Featured-Image
Akibat tumpukan kardus, satu rumah di Balikpapan nyaris hangus. Foto-BPBD

bakabar.com, BALIKPAPAN – Warga Karang Jati, RT 23 Balikpapan Tengah mendadak panik lantaran kepulan asap terjadi di salah satu rumah tanpa penghuni pada Selasa (4/10) sekira pukul 09.35 wita.

Bermula saat warga melihat adanya kepulan asap dari dalam rumah nomor 44 di Gang Masjid Al Wustho langsung berusaha melakukan pemadaman. Tak ingin api membesar, petugas pemadaman yang menerima informasi tersebut langsung datang ke lokasi kejadian.

“Saat tiba di lokasi kejadian itu material yang terbakar tumpukan karton bekas dan merambat ke plafon rumah,” kata Sekretaris BPBD Kota Balikpapan, Izmir Novian Hakim.

Rumah milik M Arief Sumadi itu memang tidak berpenghuni lantaran sebagai gudang. Namun banyaknya tumpukan karton diduga memicu timbulnya api. Meski belum diketahui darimana sumber awal api, namun kejadian tersebut berhasil dipadamkan dengan cepat.

“Api tidak sempat membesar dan berhasil dipadamkan dengan cepat pukul 09.40 wita,” tambahnya.

Untuk itu Izmir mengimbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan kondisi rumahnya. Terutama dalam menempatkan barang-barang yang mudah terbakar di tempat aman. Kemudian memperhatikan instalasi listrik ataupun kompor rumah.

“Diimbau agar waspada terhadap musibah kebakaran. Selalu cek kondisi rumah dan jangan menaruh barang-barang yang mudah terbakar tanpa pengawasan,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner