bakabar.com, BANJARBARU – Dalam rangka Gebrak Masker, TP PKK Kota Banjarbaru membagikan masker secara gratis kepada masyarakat.
Sudah 50.000 lebih masker yang dibagikan dalam kegiatan Gebrak Masker ini.
“Untuk pembagian masker sebenarnya sudah kita laksanakan pada saat-saat awal Covid 19 di Banjarbaru itu ditemukan. Ditambah kegiatan Gebrak Masker ini, kita sudah membagikan masker hampir lebih dari 50.000 Pcs kepada masyarakat Kota Banjarbaru,” ujar Wakil Ketua I TP PKK Kota Banjarbaru Hj Eny Apriyati Darmawan Jaya Sabtu (19/9/2020) kemarin.
Gebrak Masker sendiri dimulai pada Agustus lalu dan akan berlanjut hingga beberapa bulan ke depan.
Pembagian masker hampir merata di seluruh wilayah di kota Banjarbaru.
“Di Banjarbaru ini insya Allah sudah melandai Covid-19-nya, tapi kita harus tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan disiplin melaksanakan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat),” terangnya.
Menurut Eny, pencegahan Covid 19 dapat dilaksanakan dengan menerapkan 3M, yakni selalu menggunakan masker di manapun berada, kemudian selalu mencuci tangan sehabis melakukan aktivitas di luar rumah dan selalu menjaga jarak atau hindari kerumunan orang banyak.
“Ini terutama bagi ibu-ibu misalnya dari pasar, saat pulang ke rumah harus mencuci tangan kalau perlu itu ganti baju atau mandi, dan selalu menjaga jarak,” pungkasnya.
Dalam kegiatan pembagian masker ini, Eny didampingi Sekretaris TP PKK Kota Banjarbaru Dra Sri Lailana dan beberapa pengurus TP PKK Kota Banjarbaru.