bakabar.com, BANJARMASIN – Kabar meninggalnya NA, seorang gadis asal Teluk Tiram viral di media sosial. Sontak hal itu mengejutkan para kerabat dekatnya.
Terlebih informasi yang beredar di jagat dunia maya jika remaja 14 tahun itu meninggal saat bermain headset ponsel yang sedang di-charger.
Narasi yang beredar di medsos,”Maaf Melenceng..Info Kejadian di GG bunga teluk tiram. Anak Gadis umur 14 thn Main Heandset Sambil Cas hp nya tau – tau kondisi nya Sudah Pucat Putih Tidak Bernafas Lagi dan di Bawa ke Rumah Sakit Sari Mulya… Korban dinyatakan meninggal..Untuk Para Orang Tua agar bisa selalu memperhatikan anaknya saat memainkan HPðð»ðð»ðð»”
Lantas, benarkah demikian?
Sore tadi, Minggu (30/5) bakabar.com melakukan penelusuran ke rumah NA di Jalan Teluk Tiram Darat, Banjarmasin Barat.
Hasilnya pihak keluarga membantah informasi yang menyebut NA tewas tersetrum.
“Itu tidak benar. Mungkin memang umurnya sudah sampai,” kata salah seorang kerabat korban, Faisal kepada media ini.
Siang tadi, NA mengembuskan napas terakhirnya.
Ia ditemukan kerabatnya dalam kondisi kejang saat sedang rebahan di ruang tamunya.
“Wajahnya pucat,” kata Faisal.
Saat itu tampak ponsel dan headset berada di sebelah tubuh NA.
“Namun tidak dipakai,” ujar Faisal.
Mereka lantas membawa NA ke RS Sari Mulia Banjarmasin.
Sayang, nyawa gadis itu tak tertolong.
NA dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit
Hasil pemeriksaan rumah sakit, NA tidak meninggal lantaran tersetrum.
“Tidak ditemukan adanya bekas setrum atau apapun,” katanya.
Kendati begitu semasa hidup NA tidak pernah mengeluhkan penyakit apapun.