Jam Tangan G-Shock

G-Shock Umumkan 3 Jam Tangan Baru untuk Awal 2024, Layak Diburu

G-Shock umumkan jam tangan baru yang akan dirilis awal tahun 2024. Dari yang tercanggih sampai paling imut.

Featured-Image
Tiga jam tangan baru G-Shock siap dirilis awal 2024. Simak spel dan harganya. Foto: kolase dari G-Central

bakabar.com, JAKARTA - G-Shock umumkan sejumlah jam tangan yang akan hadir pada tahun depan.

Melansir G-Central pada (28/12), jam tangan baru G-Shock untuk 2024 memiliki sejumlah pembaruan fitur hingga tampilannya.

Berikut beberapa model jam tangan baru G-Shock yang akan hadir di tahun depan:

1. G-Shock Rangeman GPR-H1000

G-Shock GPR-H1000 jadi arloji anyar G-Shock yang dibekali ketangguhan hingga fitur baru mirip smartwatch. Foto: G-Central
G-Shock GPR-H1000 jadi arloji anyar G-Shock yang dibekali ketangguhan hingga fitur baru mirip smartwatch. Foto: G-Central

Seri ini sudah diperkenalkan di Jepang, dan akan hadir pada 19 Januari 2024.

G-Shock Rangeman GPR-H1000 menawarkan desain kokoh dengan kemampuan triple sensor (thermometer, altimeter, dan barometer) yang mendukung kegiatan penjelajahan 

G-Shock Rangeman GPR-H1000 juga dibekali fitur canggih seperti pengukur detak jantung, penghitung langkah, stopwatch, alarm, navigasi GPS, solar-assisted charging, hingga koneksi Bluetooth ke smartphone.

Arloji yang dibuat untuk aktivitas outdoor ini disertai kemampuan anti air sampai 200 meter, anti lumpur, sampai 9 mode olahraga.

Harga G-Shock Rangeman GPR-H1000 ditawarkan 66.000 Yen atau setara Rp7,2 jutaan.

2. G-Shock GA-B2100CT

G-Shock GA-B2100CT bakal diluncurkan Januari 2024 di Jepang. Foto: G-Central
G-Shock GA-B2100CT bakal diluncurkan Januari 2024 di Jepang. Foto: G-Central

Seri jam tangan baru G-Shock ini dijadwalkan dirilis Januari 2024 di Jepang.

Menariknya G-Shock GA-B2100CT mengusung casing berbahan Carbon Core Guard dan tali berbahan kain.

GA-B2100CT disertai dial kombinasi analog dan layar LCD digital. Selain itu bakal ada dua variam warna yang dihadirkan yaitu hitam dan cokelat.

G-Central menyebut, harga jam tanhan G-Shock GA-B2100CT akan dilepas ke pasaran sebesar 25.300 Yen atau Rp2,7 jutaan.

3. G-Shock GMD-S5600CT

G-Shock GMD-S5600CT untuk perempuan, meluncur Januari 2024. Foto: CasioFan Magazine
G-Shock GMD-S5600CT untuk perempuan, meluncur Januari 2024. Foto: CasioFan Magazine

G-Shock GMD-S5600CT juga dijadwalkan rilis Januari 2024, unitnya ditujukan untuk perempuan dengan pilihan warna pastel pink dan hijau muda.

Casing arloji ini memiliki bahan resin, sementara talinya dibuat dari material katun yang disebut TrueCotton

TrueCotton pada GMD-S5600CT berasal dari kapas organik hasil pertanian yang dikembangkan oleh Toyoshima & Co.

Pewarnaan pada talinya juga ramah lingkungan karena berasal dari pengolahan sisa makanan yang terbuang.

Sementara bagian dialnya memakai jenis digital dengan deskripsi kemampuan tahan air hingga 20 bar.

Harga jam tangan G-Shock GMD-S5600CT diniagakan 15.400 Yen atau senilai Rp1,6 jutaan.

Editor
Komentar
Banner
Banner