Hot Borneo

Expansion Joint Jembatan Barito Raib Lagi, Polsek Anjir Muara Geber Patroli Rutin

apahabar.com, MARABAHAN – Belum sampai sepekan usai diganti, satu plat besi penghubung atau expansion joint Jembatan…

Featured-Image
Satu expansion joint Jembatan Barito yang kembali hilang tanpa jejak, Jumat (27/5). Foto: Istimewa

bakabar.com, MARABAHAN – Belum sampai sepekan usai diganti, satu plat besi penghubung atau expansion joint Jembatan Barito kembali raib, Jumat (27/5).

Ironisnya bagian yang raib terletak di sebelah kiri jembatan menuju Anjir Muara, atau bersebelahan dengan lima expansion joint yang lebih dulu hilang dan telah diganti baru, Minggu (22/5).

Diketahui lima expansion joint yang baru diganti itu sebelumnya dilaporkan hilang, Sabtu (21/5). Lokasi kerusakan berada di tengah-tengah turunan jembatan ke arah Banjarmasin.

“Diperkirakan hilang antara malam hingga subuh. Kemarin sore lewat sini, semua pelat masih lengkap,” papar Ibrahim, warga Anjir Muara.

Merespons kejadian serupa dalam waktu berdekatan, Polsek Anjir Muara akan menggeber patroli rutin di sekitar Jembatan Barito.

Baca juga:Hati-hati Melintas di Jembatan Barito, Lima Pelat Penghubung Lepas Lagi

Baca juga:Expansion Joint Jembatan Barito Kembali Lepas, Begini Respons BPJN Kalsel

“Menyikapi kejadian itu, kami berkoordinasi dengan Forkopimcam, terutama Camat Anjir Muara. Kemudian berjenjang disampaikan kepada Bupati Barito Kuala dan pihak yang berkompeten menangani,” papar Kapolsek Anjir Muara Ipda Ahmad Saleh.

“Mengantisipasi agar tidak berulang, patroli rutin dan pemantauan ke arah Jembatan Barito akan ditingkatkan, terutama jam-jam rawan di malam hari,” imbuhnya.

Sementara Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalimantan Selatan menduga expansion joint hilang akibat dicuri, bukan disebabkan kerusakan.

“Pencurian expension joint telah dilaporkan ke kepolisian,” papar Andika Mulrosha, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.1 BPJN Kalsel.

“Agar aman dilintasi, sudah dilakukan penanganan sementara menggunakan landasan kayu, lalu dilapisi aspal di celah expension joint yang hilang,” imbuhnya.

Sementara untuk penanganan selanjutnya dan permanen, BPJN Kalsel masih menunggu revisi anggaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

“Kami juga tetap melakukan pemantauan secara berkala di sepanjang ruas, bukan hanya di Jembatan Barito,” tandas Andika Mulrosha.

Fungsi Expansion Joint

Meskipun terkesan sederhana, sambungan ekspansi jembatan ternyata mempunyai fungsi yang begitu besar.

Mengingat jembatan dilewati berbagai jenis kendaraan dan tonase berbeda, ditambah faktor cuaca, expansion joint berfungsi mengakomodasi gerakan yang terjadi dalam superstruktur jembatan.

Gerakan tersebut dapat diakibatkan oleh beban hidup, sifat fisik pembentuk jembatan, hingga perubahan suhu yang menyebabkan muai dan susut.

Kemudian fungsi berikut dari expansion joint adalah untuk meredam getaran yang mungkin timbul akibat beban di permukaan jembatan.

Expansion joint juga merupakan suatu upaya untuk mempertahankan bentuk struktur jembatan. Akibat beberapa faktor, jembatan mungkin mengalami perubahan bentuk.

Dengan adanya sambungan ekspansi, jembatan menjadi lebih siap untuk menerima beban dan mengakomodasi gerakan yang timbul.



Komentar
Banner
Banner