Borneo Hits

Empat Rumah di Tapin Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp850 Juta

Empat unit rumah di Jalan A. Yani RT 13 RW 03, Kelurahan Kupang, Kecamatan Tapin Utara, tepat di sekitar Masjid Tajul Qura, hangus dilalap api.

Featured-Image
Petugas BPBD Tapin dibantu relawan dan masyarakat sekitar saat melakukan pemadaman kobaran api di Kelurahan Kupang. Foto: Pusdalops PB BPBD Tapin

bakabar.com, RANTAU - Sebanyak empat rumah di Jalan Ahmad Yani RT 13 RW 03, Kelurahan Kupang, Kecamatan Tapin Utara, hangus dilalap api, Selasa (11/11) sekitar pukul 10.10 Wita.

Kebakaran di dekat Masjid Tajul Qura itu dengan cepat membesar, sehingga membuat warga panik dan berusaha menyelamatkan barang berharga masing-masing.

Api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.27 Wita, setelah Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Tapin bersama Satpol PP dan Damkar, TNI-Polri, Bapara, Balakar Tapin, relawan dan masyarakat setempat berjibaku di lokasi.

Keempat rumah yang terdampak masing-masing milik Muhammad (1 KK, 6 jiwa), Saberawi (1 KK, 4 jiwa), dan Riduansyah (1 KK, 3 jiwa) dengan kerusakan 100 persen, serta rumah milik H Tajuddin (1 KK, 2 jiwa) yang mengalami kerusakan 30 persen.

Tidak jatuh korban jiwa maupun luka dalam musibah tersebut, tetapi kerugian ditaksir mencapai Rp850 juta.

"Api berhasil dipadamkan dan kondisi sudah aman terkendali. Sedangkan penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan," papar Muhammad Nor, Kepala Pelaksana BPBD Tapin.

Petugas menggunakan unit tangki air dan mesin portabel untuk memadamkan api yang sempat mendekati area masjid.

Sementara warga sekitar turut membantu agar api tidak merembet ke bangunan lain termasuk masjid yang tidak jauh dari titik api.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan rutin memeriksa kondisi instalasi listrik maupun sumber api di rumah agar kejadian serupa tidak terulang," pesan Muhammad.

Editor


Komentar
Banner
Banner