bakabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Achmad Fikry dan Wakil Bupati Syamsuri Arsyad menanam 200 batang pohon secara simbolis, menyambut HMPI di TPA Malutu Desa Sungai Raya Selatan, Senin (22/11).
Kegiatan ini dalam rangka penanaman pohon se-Indonesia yang digelar serentak di Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama Gubernur Kalsel Sahbirin Noor mendukung gerakan Revolusi Hijau.
Total 200 batang pohon yang ditanam Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS bersama KPH Hulu Sungai antara lain jenis sengon, mahoni, trembesi juga pohon buah produktif.
Kasubag TU KPH Hulu Sungai Noor Rahman menuturkan bahwa penanaman pohon serentak bersama Gubernur Sahbirin Noor atau Paman Birin se-Kalsel, sementara TPA Malutu dipilih sebagai pusat penanaman pohon di HSS.
“TPA terpadu ini diharapkan dapat menjadi hijau dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” ungkapnya.
Pohon buah produktif seperti alpukat, sirsak, petai dan lainnya juga ditanam agar memberikan banyak manfaat.
Bupati HSS Achmad Fikry mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah mendukung serta memfasilitasi termasuk Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel melalui UPT.
Menanam pohon ini dapat menjadi semangat, tidak hanya pemerintah tetapi masyarakat juga ikut serta menanam pohon dikawasan yang memungkinkan bisa di tanami.
Bupati HSS mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menanam pada daerah-daerah berpotensi longsor sebagai salah satu upaya melakukan konservasi alam.
“Mari bersama kita hijaukan daerah yang berpotensi longsor, sekaligus juga menghentikan pembakaran lahan,” ajak Bupati Fikry.