Polemik Kecelakaan Kerja

DPR RI Desak Pemerintah Usut Kecelakaan Kerja di PT IMIP

Sebanyak 987 kecelakaan kerja terjadi PT IMIP. Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Suryani Chaniago bereaksi.

Featured-Image
Anggota Komisi IX DPR Irma Suryani. Foto: Instagram/@irmasuryani_007

bakabar.com, JAKARTA - Sebanyak 987 kecelakaan kerja terjadi PT IMIP. Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Suryani Chaniago bereaksi.

Kader Nasdem itu mempertanyakan tanggung jawab PT IMIP. Terhadap korban kecelakaan kerja yang terjadi di kawasannya.

"Kondisi ini harus segera ditindaklanjuti Kemenaker dan pemda setempat," kata Irma kepada bakabar.com (8/8).

Baca Juga: 987 Kecelakaan Kerja Terjadi di IMIP, Hanya Dilaporkan ke BPJS

Irma menutut pemerintahan agar segera mengusut kasus kecelakaan kerja di perusahaan tersebut. Kata dia, harus dilakukan agar tak ada lagi korban.

"Berarti itu karena K3-nya tidak sesuai dengan regulasi," ucapnya.

Dari informasi yang didapat, setidaknya ada lima pekerja yang meninggal dunia. Tercatat sejak Januari 2023. "Itu berarti hampir tiap bulan terjadi kecelakaan kerja," katanya.

Belakangan, Irma mendengar bahwa IMIP dan Kemenaker belum mendapat laporan kecelakaan tersebut. Ia lantas tak percaya. Baginya, cuma alibi.

"Itu lucu kalo CEO dan Kemenaker belum mendapatkan laporan," tutupnya.

Editor


1 Komentar
Banner
Banner