Kurs Rupiah

Dolar AS Menguat, Kurs Rupiah Makin Oleng

Dolar AS kian bertenaga. Kurs rupiah dibuat makin oleng, Selasa (10/10).

Featured-Image
Lembaran mata uang rupiah dan dolar AS. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA - Dolar AS kian bertenaga. Kurs rupiah dibuat makin oleng, Selasa (10/10).

Dari data Bank Indonesia (BI). Kurs jual rupiah berada di level Rp15.753,38 per dolar AS. Sementara nilai belinya Rp15.596,63.

Angka tersebut jelas lebih buruk ketimbang, Senin (9/10) tadi. Di mana nilai jual rupiah dipatok Rp15.706,14 dan kurs belinya Rp15.549,86 per dolar AS.

Menengok data Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI. Kurs rupiah juga tercatat melemah ke level Rp15.675 per dolar AS dari sebelumnya.

Pelemahan kurs rupiah terus terjadi sejak awal Oktober. Dibuka dari angka Rp15.519 per dolar AS. Nilainya terus melemah hingga kini.

Mengacu spot mata uang dunia. Rupiah mengalami sedikit penguatan, Selasa pagi. bertengger di posisi Rp15.686 per dolar AS dari sebelumnya Rp15.708,2.

Editor


Komentar
Banner
Banner