Kalsel

Disandingkan dengan Hj Karmila, Lutfi Siap Mundur Jadi Anggota Dewan

apahabar.com, BANJARMASIN – Nama Anggota DPRD Kalsel M Lutfi Saifuddin disebut-sebut akan bersanding dengan Hj Karmila…

Featured-Image
Anggota DPRD Kalsel, M Lutfi Saifudiin. Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN - Nama Anggota DPRD Kalsel M Lutfi Saifuddin disebut-sebut akan bersanding dengan Hj Karmila di Pilwali Kota Banjarmasin 2020. Menanggapi hal itu, Lutfi akui siap tinggalkan kursi Anggota Dewan.

Saat di konfirmasi, Politikus Partai Gerindra itu tak membantah akan menjadi Wakil Hj Karmila di Pilwali Kota Banjarmasin.

Baca Juga: Kasak-kusuk Pendamping Paman Birin di Pilgub 2020, Pengamat: Fifty-Fifty

“Baum pasti hanya menyanding-nyandingkan saja. Kira-kira kombinasi mana yang terbaik sesuai harapan masyarakat,” kata Lutfi ketika dikonfirmasi bakabar.com via Whatapp, (9/7/2019).

Soal komunikasi politik lintas partai, Lutfi mengatakan sudah ada pendekatan dengan Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai partai pengusung Hj Karmila.

Majunya Lutfi dalam perebutan kursi Walikota Banjarmasin tak lepas dari peraihan suaranya dalam Pemilihan legislatif April lalu. Dia meraih 13 ribu lebih suara warga Banjarmasin untuk kembali maju menjadi anggota DPRD Kalsel 2019-2024.

Baca Juga: Terkait Anggaran Pilkada 2020, Ini Kata Sekdaprov Kalsel

“Tanpa politik uang suara murniku 13994 suara. Di tengah maraknya politik uang yang begitu massive,” tulis lutfi.

Saat ditanya, apakah dia siap bertarung di pilwali, Lutfi menjawab lebih mengutamakan layanan masyarakat.

“Ya kalau memang masyarakat memerlukan kenapa tidak, karena dalam eksekutif tentu bisa lebih cepat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” sambungnya.

Tidak hanya itu, Lutfi pun siap mundur dari anggota DPRD Kalsel demi maju dalam Pilwali Kota Banjarmasin.

Baca Juga: Pilkada 2020, DPD TMP Kalsel Sodorkan Tiga Nama Kandidat Wali Kota Banjarmasin

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner