bakabar.com, PELAIHARI - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan ( DPUPRP ) Kabupaten Tanah Laut pada Bidang Bina Marga terus berkomitmen melaksanakan pembangunan, peningkatan dan pemeliharaan infrastruktur.
Mengacu pada Rencana Pembangunan Daerah ( RPD) tahun ini 2024 Bidang Bina Marga sedikitnya ada 2 paket jembatan yang akan dibangun.
Jembatan yang akan digarap Dinas PUPRP, yakni salah satunya ada di Pamanaran Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari.
Jembatan tersebut merupakan proyek strategis daerah pengembangan wilayah perkotaan.
“Jembatan Pamanran itu nantinya untuk menghubungkan wilayah Kelurahan Angsau ke Desa Panggung, dengan harapan setelah pembangunan selesai ekonomi masyarakat sekitar itu dapat lebih maju,”kata Kabid Bina Marga Dwi Hadi Putra, Kamis ( 22/2/2024).
Dijelaskan Dwi, kedepan warga dapat melalui jembatan Pamanaran menghubungkan dari bundaran Angsau, setelah proses pembebasan jalan di sekitar tersebut selesai. Baru dilanjutkan pembangunan jalan sampai tembus ke Panggung.
“Bisa dijadikan jalan alternatif Pelaihari dan dapat dimanfaatkan pengguna jalan mengurai kemacetan pada saat musim libur akhir tahun,”ujarnya.
Dwi menambahkan, untuk pembangunan infrastruktur jalan saat ini pihaknya fokus pembangunan jalan di daerah terpencil guna menunjang peningkatan jalan supaya lebih nyaman dilalui.
Adapun kegiatan infrastruktur tersebut ada 6 proyek baik pembangunan, peningkatan dan perbaikan.
Selain itu Dwi menambahkan, pada 2024 ini pihaknya sedang mengupayakan mengusulkan Dana Bagi Hasil (DBH) Sawit, untuk pembangunan infrastruktur di wilayah jalan desa.
Selanjutnya Dwi mengatakan, adapun usulan lainnya, yakni dana Inpres pembangunan jalan di Pelabuhan Pelaihari, yang merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN).
“Ini masih usulan masih menunggu finalnya,”pungkasnya.