Wisata Terapung Batavia

Diklaim Pertama di Jakarta, PIK Suguhkan Wisata Terapung Kawasan Batavia

Wisata terapung di Jakarta akan hadir di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Salah satunya di kawasan Batavia PIK

Featured-Image
Kawasan wisata kuliner Batavia PIK yang akan hadir wisata terapung di Jakarta. (Foto: apahabar.com/Ryan Suryadi)

bakabar.com, JAKARTA - Wisata terapung pertama akan hadir di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Salah satunya di kawasan Batavia PIK menjadi tempat wisata terapung.

Adanya kawasan wisata terapung Batavia PIK dalam rangka menyambut Dirgahayu DKI Jakarta ke 496. Kawasan ini menjadi salah satu destinasi wisata kuliner di Ibu Kota.

CEO Commercial & Hotels Divisi 2 Amantara - Agung Sedayu Group Natalia Kusumo mengatakan, konsep dan desain arsitektur tematik khas Kota Batavia tempo dulu menjadi salah satu daya tarik dari destinasi wisata ini.

Baca Juga: 120 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Monas selama Libur Lebaran

"Suasana otentik ditampilkan melalui dekorasi, musik, hingga beragam hiburan Nusantara bertaraf internasional. Salah satunya atraksi di atas air, light show, fashion show, dan music show yang meriah," kata Natalia lewat keterangannya, Kamis (27/4).

Natalia mengucapkan, konsep entertainment yang unik dan belum pernah ada di Jakarta sebelumnya. Ini tentu akan memberikan warna dan kemeriahan baru di kawasan Golf Island PIK.

Sementara Director of Operating Units of Amantara-Agung Sedayu Group Anwar Salim mengatakan Batavia PIK akan memperkaya ragam destinasi wisata dan hiburan di Golf Island PIK bagi para residen, wisatawan lokal maupun internasional.

Baca Juga: Libur Lebaran, Pengunjung Candi Borobudur Melonjak Hingga Ribuan Wisatawan

"Dengan lokasi yang strategis yang terintegrasi dengan destinasi lainnya. Dan disertai dengan arsitektur tematik dan bersejarah," ujarnya

Destinasi wisata ini diharapkan dapat mendukung UMKM lokal dan membawa dampak kemajuan pariwisata Indonesia terutama di DKI Jakarta. Selain hiburan, pengunjung juga dapat berfoto sambil menikmati pemandangan senja dan laut lepas dari Batavia Icon.

Editor


Komentar
Banner
Banner