Tak Berkategori

Dievaluasi Hari Ini, PPKM Banjarmasin Turun Level?

apahabar.com, BANJARMASIN – Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kota Banjarmasin bakal dievaluasi hari ini, Senin…

Featured-Image
Pemerintah sejatinya memberlakukan PPKM level IV hingga 6 September. apahabar.com/Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN – Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kota Banjarmasin bakal dievaluasi hari ini, Senin (30/8).

“PPKM akan kita lakukan evaluasinya sesuai dengan SE [surat edaran] disampaikan kemarin kita lakukan per minggu,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin, Machli Riyadi.

Menurutnya, tren penularan Covid-19 saat ini sudah mulai menurun. Salah satu indikatornya, tingkat keterisian kasur atau Bed Occupancy Rate (BOR) atau angka hunian rumah sakit yang berada di level II.

“Contohnya di RS Sultan Suriansyah, ada 125 tempat tidur yang terisi hanya 17 tempat tidur. Jadi BOR-nya semakin turun,” ungkapnya:

Selain BOR, ujar Machli, kasus harian terkonfirmasi Covid-19 hingga kasus perawatan mingguan Covid-19 juga ikut menurun.

“Jadi kita optimis Banjarmasin mudah-mudahan bisa berada di level III. Ada kemungkinan turun setelah kita evaluasi. Kita kumpulkan data dulu di 9 rumah sakit,” harapnya.

Jubir Satgas Covid-19 Kota Banjarmasin ini pun mengimbau agar masyarakat tetap patuh dan taat protokol kesehatan (prokes). Prokes menjadi kunci menekan tren penularan Covid-19 selain vaksin.

“Meskipun kita sudah bermasker dan bervaksin, ya orang yang terkena Covid-19 bisa saja lagi terkena. Tetapi tetap prokes dijalankan,” tutupnya.

Efektivitas PPKM

Menakar Efektivitas Kebijakan PPKM Level IV Banjarmasin di Mata Pakar Covid-19

Sejumlah kebijakan diambil Satgas Covid-19 Banjarmasin dalam PPKM level IV ini. Dari penyekatan di pintu masuk, operasi yustisi, hingga tes antigen dadakan.

Lantas sejauh mana efektivitas kebijakan tersebut?

Dimintai pendapatnya, Hidayatullah Muttaqin, anggota Tim Pakar Covid-19 Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menilai penyekatan di pintu masuk tidaklah efektif jika untuk menekan kasus penularan.

Perlu diingat, seluruh wilayah di Kalimantan Selatan termasuk sudah terjadi transmisi lokal.

"Justru sesuai dengan jumlah dan kepadatan penduduk, risiko penularan di dalam Kota Banjarmasin lebih tinggi dibandingkan dengan daerah lainnya," ujar Muttaqin, Minggu (29/8).

Seharusnya selain pengendalian mobilitas dari luar, hal yang sama juga dilakukan di dalam wilayah Banjarmasin.

"Pengendalian mobilitas lintas wilayah bersifat koordinatif khususnya untuk setiap daerah yang berbatasan langsung sehingga tidak bisa dilakukan secara parsial," bebernya.

Dosen Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan ULM itu bilang, strategi utama untuk menurunkan mobilitas penduduk sendiri bukanlah dengan membuat penyekatan tetapi dengan memperlambat kegiatan ekonomi.

Sebab faktor utama penggerak mobilitas penduduk adalah dari sana. Tanpa menurunkan "tensi" kegiatan ekonomi mobilitas penduduk tidak akan turun. Penyekatan dalam situasi tanpa penurunan kegiatan ekonomi berpotensi menyebabkan penumpukan di jalan.

"Seperti yang kita lihat sebelum dan saat pelaksanaan PPKM level empat di Banjarmasin hingga saat ini, mobilitas lokal tetap tinggi seperti sebelum adanya kebijakan pembatasan tersebut. Karena itu penularan Covid-19 terus terjadi di tengah masyarakat," imbuhnya.

Adapun tes acak dengan rapid test antigen di tempat penyekatan Muttaqin juga menilai kurang efektif. Pasalnya setelah dites, tak ada lagi tindak lanjut terhadap yang bersangkutan.

"Karena setelah dilakukan tes, warga yang kedapatan hasilnya positif tidak dilakukan tindakan lebih lanjut dengan tes PCR dan isolasi. Mereka hanya dihimbau saja," ujarnya.

Sebenarnya, lanjut Muttaqin, tes antigen dapat digunakan sebagai shock therapy bagi masyarakat yang melanggar protokol kesehatan, seperti tidak memakai masker dan berkerumun.

Penegakan protokol kesehatan (Prokes) di tengah masyarakat menjadi sangat penting dilakukan secara humanis dan mendidik, salah satunya dengan melakukan tes antigen terhadap pelanggarnya.

"Jadi berdasarkan situasi di Banjarmasin sendiri, tes antigen seharusnya diarahkan secara acak setiap hari di tempat-tempat yang biasanya terjadi kerumunan. di dalam kota Juga semestinya ada patroli rutin di dalam kota untuk menegakkan protokol kesehatan," imbuhnya.

"Tujuannya bukan melakukan tes antigen sebanyak-banyaknya tetapi sebagai bentuk shock therapy. Jika dilakukan di perbatasan dan hanya sekali tentu saja sangat tidak efektif," pungkasnya Muttaqin.

Dilengkapi oleh Syahbani



Komentar
Banner
Banner