Kalsel

Didampingi Haji Denny dan Ibnu Sina, AHY Ziarah ke Makam Abah Anang Dzazouly

apahabar.com, MARTAPURA – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berziarah ke Makam Abah Anang…

Featured-Image
Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beserta rombongan berziarah ke Makam Abah Anang Dzazouly, di Komplek Pangeran Antasari, Martapura, Kabupaten Banjar, Minggu (25/4). apahabar.com/HendraLianor

bakabar.com, MARTAPURA – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berziarah ke Makam Abah Anang Dzazouly di Komplek Pangeran Antasari, Martapura, Kabupaten Banjar, Kalsel, Minggu (25/4).

AHY beserta rombongan yang turun dari Bandara Syamsuddin Noor langsung menuju makam. Dia tiba pada pukul 16.12 Wita, molor dari jadwal semestinya pada pukul 14.30 Wita.

Tampak hadir bersama AHY, calon Gubernur Kalsel, Denny Indrayana, calon Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, serta sejumlah petinggi Partai Demokrat di Kalsel.

Kedatangan AYH ke Makam Syekh Anang Dzazouly merupakan salah satu agenda safari Ramadan AYH di Kalsel.

Setibanya di makam, AYH disambut dengan syair Thola’al Badru oleh rombongan grup maulid di Martapura.

Usai membaca syair, dilanjutkan dengan pembacaan doa, kemudian ditutup dengan menaburkan bunga di atas makam.

Kegiatan ziarah rombongan AHY ini berdurasi 14 menit. Pukul 16.27 Wita, AYH mulai meninggalkan makam. Tidak ada sesi wawancara dengan wartawan. Rombongan langsung menuju Banjarmasin untuk agenda selanjutnya.



Komentar
Banner
Banner